Demi Mengutarakan Perasaannya, Kakek Ini Rela Menunggu 62 Tahun

Fimela diperbarui 26 Nov 2013, 16:00 WIB

Cinta adalah satu hal yang sangat misterius. Dia bisa datang kapan saja dan hadir di kehidupan siapapun tanpa melihat perbedaan atau latar belakangnya. Cinta akan memberikan kekuatan tidak terkira kepada seseorang untuk memperjuangkan orang yang dicintainya.

Cinta sejati juga tidak akan terhapus waktu. Dia akan terus tumbuh di hati seseorang seperti kisah seorang kakek bernama Howard Attebery. Howard saat ini sudah berusia 91 tahun dan tinggal di Amerika. Kisahnya dimulai pada tahun 1950 lalu seperti yang dilansir oleh Merdeka.com (25/11).

Howard muda bekerja di sebuah laboratorium kelautan di San Diego. Suatu hari, tanpa disengaja Howard bertemu seorang gadis cantik bernama Cynthia Riggs. Sosok Cynthia yang cantik dan lemah lembut membuatnya jauh cinta pada pandangan pertama. Mereka berkenalan dan menjadi teman.

Saat itu, Howard dan Cynthia kerap kali bertukar catatan tentang pekerjaan mereka. Tapi malang, Howard hanya bisa memendam perasaannya karena dia tau sat itu Cynthia sudah mempunyai seorang kekasih. Howard tidak ingin merusak kebahagiaan Cynthia dengan mengatakan perasaanya. Dia hanya bisa terdiam dan merasa bahagia jika Cynthia juga bahagia.

Waktu pun bergulir dan mereka harus benar-benar berpisan karena sama-sama menemukan pasangan. Namun ternyata, Howard selalu menyimpan perasaannya di hati untuk Cynthia. Mereka menikah dengan pasangannya masing-masing.

Hingga satu hari, Cynthia menerima paket dari Howard yang berisi catatan-catatan pekerjaan mereka 62 tahun yang lalu. Howard juga berani mengatakan perasaannya dalam satu surat yang berisi 'Saya tidak pernah berhenti mencintaimu'. Cynthia tidak menyangka sama sekali akan hal ini. Dia bahagia dan menyambut baik perasaan Howard.

Pasangan ini akhirnya menikah pada usia 82 tahun. Memang jodoh tidak akan kemana, dan cinta akan menemukan jalannya. Bagaimana pendapat Anda tentang hal ini ladies?

 

(vem/sir)