Bahaya Mencampur Kosmetik dan Perawatan Kulit

Fimela diperbarui 31 Okt 2013, 14:12 WIB

Pernah mencampur-campur kosmetik tertentu? Anda mungkin pernah mencampur bedak yang hancur dengan alkohol atau air biasa, lalu dipadatkan lagi. Atau mencampur pelembab tertentu dengan foundation cair agar hasilnya lebih merata di kulit. Namun kebiasaan ini ternyata berbahaya.

Oh satu lagi, Anda mungkin pernah menemukan tutorial mencampur-campur BB cream, foundation, pelembab dan sebagainya di blog-blog kecantikan. Sebaiknya Anda membaca dulu artikel ini sebelum membuat 'ramuan' kecantikan sendiri. Walau tampaknya sepele, kebiasaan ini ternyata berbahaya untuk kulit Anda.

Dilansir oleh Cosmopolitan, kebiasaan mencampur berbagai produk kosmetik, seperti krim anti aging dan berbagai kosmetik lain ternyata bisa menimbulkan masalah. Pencampuran yang asal-asalan ini bisa membuat bahan satu produk dan produk lainnya bercampur. Ada beberapa bahan yang bisa menimbulkan reaksi alergi jika dicampurkan.

Di antara bahan kosmetik yang bisa menimbulkan reaksi alergi jika dicampur bersamaan adalah:

  • benzoyl peroxide
  • glycolic acid
  • retinol
  • vitamin C.

Karena itu, jangan sembarangan mencampur satu kosmetik dengan kosmetik lain, apalagi jika Anda mengalami reaksi alergi setelah mencampur kosmetik satu dengan kosmetik lain.

 

(vem/yel)