Anak merupakan sosok buah hati titipan Tuhan yang harus dijaga dan diberikan perhatian sepenuh hati. Peran anak dalam kehidupan seseorang dipercaya dapat memberikan mukjizat dan juga rezeki. Bahkan beberapa orang menyadari bahwa mereka bisa bertahan hidup dan bahagia dengan kehadiran seorang anak di samping mereka.
Sedari kecil, seorang anak sudah dapat merasakan kasih sayang yang diberikan oleh orang-orang di sekitar mereka. Dari sinilah mereka belajar dan juga meresapi perlakuan tulus maupun tidak dari orang-orang tersebut. Sehingga, akan dengan sendirinya tertanam pada otak mereka untuk belajar dan mengamati hal-hal terkecil sekalipun. Mereka memiliki hati sensitif yang sangat mudah disentuh walau tak pernah kita sadari hal itu.
Walau penampilan mereka tak mencerminkan sosok yang dewasa, akan tetapi, apa yang mereka lakukan terkadang jauh lebih menakjubkan daripada orang dewasa itu sendiri. Hal ini terbukti seperti yang dilansir oddee.com mengenai kisah anak-anak berjiwa pahlawan yang rela berkorban demi orang lain. Yang mereka lakukan tentu bukanlah hal mudah maupun biasa saja, bahkan mereka dapat dikatakan telah menyelamatkan sebuah nyawa! Nah, yuk langsung saja kita lihat.
What's On Fimela
powered by
Pahlawan Kecil Penyelamat Bocah 2 Tahun
Apa yang baru saja dilakukan oleh bocah 12 tahun ini mampu membuat beberapa orang yang mengetahui maupun melihatnya secara langsung merasa terharu dan takjub. Aksi heroic yang dilakukannya benar-benar membuat kita tak habis pikir bahwa hal ini dilakukan oleh anak kecil. Apa yang telah ia perbuat patut bahkan wajib untuk diacungi jempol. Pria hebat ini adalah seorang anak kecil yang masih polos dan lugu yang berasal dari India.
Kisah ini semua bermula ketika seorang anak berusia 2,5 tahun terjebak di sebuah jurang di India. Walau telah dikerahkan banyak petugas keselamatan di lokasi kejadian, hal ini nampaknya tak juga kunjung membuahkan hasil. Bahkan, para penyelamat profesional menyerah untuk menyelamatkan anak kecil malang tersebut dengan alasan takut akan terjadi sesuatu yang lebih buruk.
Setelah 22 jam tak juga menemukan titik terang, beberapa orang yang melihat kejadian ini pun hanya bisa berdoa dengan perasaan was-was. Di saat inilah Kamal Nepal, lelaki berusia 12 tahun tersebut tanpa pikir panjang menyelamatkan bocah kecil itu dari jurang yang memiliki kedalaman hingga 60 kaki. Kamal lantas berhasil menyelamatkan bocah lucu tersebut dan lantas mendapat tepuk tangan dari orang-orang yang berada di sana. Memang, kondisi yang kala itu sedang terjadi tak memungkinkan orang dengan tubuh besar untuk menyelamatkan bocah tersebut.
Bocah Tak Kenal Takut
Mengharukan sekali kisah yang menunjukkan kasih sayang antara ibu dan anak berikut ini. Tak jauh berbeda dengan adegan yang tampil di layar kaca. Sang ibu yang kala itu sedang bertengkar dengan mantan kekasihnya, tiba-tiba saja dikejutkan oleh todongan pistol dari pria tak berhati tersebut. Hal ini tentu saja membuat sang ibu menggigil ketakutan mendapatkan perlakuan di luar dugaan tersebut.
Akan tetapi, wanita muda itu ternyata jauh lebih dikejutkan oleh aksi sang putri yang melakukan hal di luar kepala. Gadis berusia 7 tahun itu nampak tak memiliki rasa takut sedikit pun. Bocah manis bernama Alexis Goggins itu tanpa pikir panjang menggunakan tubuhnya di hadapan sang ibu untuk menghalangi todongan lelaki tersebut. Namun, walau sang ibu sempat terkena tembakan di lengan kanannya, adegan heroic yang dilakukan Alexis ini benar-benar menyelamatkan sang ibu. Lantas, aksi menakjubkan ini pun membuat Alexis menuai banyak pujian terutama oleh para guru dan siswa tempat ia bersekolah di Campbell.
Gadis Pemberani
Walau tak memiliki hubungan darah, para malaikat Tuhan ini tak pandang bulu dalam menyelamatkan seseorang. Seperti yang telah dilakukan oleh gadis cantik berusia 11 tahun ini. Dengan keteguhan dan keberaniannya, ia mampu menyelamatkan nyawa 7 orang yang saat itu sedang dalam keadaan berbahaya. Dan bahkan, beberapa dari mereka merasa bahwa kejadian itu merupakan hari terakhir mereka di dunia ini.
Semua ini berawal ketika gadis bernama Maddie ini sedang dalam perjalanan dengan sang ibu dan adiknya menggunakan mobil. Saat itu adalah musim hujan yang lantas membuat beberapa jalanan terasa sangat licin dan berbahaya. Benar saja, terjadi begitu cepat, mobil Maddie pun langsung bertabrakan dengan 1 mobil lainnya hingga memasuki sungai.
Saat itu, bahkan Maddie berpikir bahwa hari itu dirinya akan mati melihat bagaimana kedua mobil sama-sama tercebur dalam dasar sungai yang dalam. Namun, Maddie tak menyerah. Ia keluar dari kaca depan mobil yang telah pecah, merangkak perlahan, hingga dirinya mencari perumahan untuk menghubungi 911. Mukjizat telah terjadi, akibat hal inilah lantas para korban berhasil diselamatkan dari sungai yang dalam tersebut.
Membantu Ibu Melahirkan
Walau bertubuh kecil dan terkesan tak bisa melakukan apa-apa, anak kecil justru memiliki kemauan dan hati yang besar. Hal ini pastinya telah terbukti dari beberapa kisah menakjubkan yang telah dilakukan oleh para anak kecil sebelumnya. Namun, apa yang telah dilakukan oleh satu bocah pria berusia 6 tahun ini sungguh sangat menegangkan sekaligus mengherankan. Bagaimana bisa, seorang pria kecil dapat membantu persalinan sang ibu.
Adalah Agustin Robinet, bocah yang kala itu sedang berdua saja dengan sang ibu yang sedang hamil besar. Ayahnya sedang dalam dinas pekerjaan, sehingga tak dapat menemani kegiatan mereka di rumah. Namun betapa terkejutnya Agustin begitu tahu bahwa ibunya mengalami kontraksi hebat yang berarti tak lama lagi akan melahirkan.
Agustin sempat menelepon ayahnya, akan tetapi, perjalanan untuk ke rumah mereka membutuhkan waktu yang sangat lama. Oleh sebab itu, tanpa pikir panjang Agustin menyiapkan semua keperluan melahirkan ibunya, sekaligus membantu untuk mengeluarkan bayi dari perut sang bunda. Tak lama kemudian, adik Agustin pun lahir dengan kondisi selamat. Dan beberapa waktu setelahnya ayah Agustin tiba dan mengetahui apa yang baru saja dilakukan anak terhebatnya itu. Berita ini pun lantas menyebar dan membuat nama Agustin dikenal sebagai pahlawan cilik.
Bocah 2 Tahun Penyelamat!
Ladies, ada baiknya bagi Anda untuk memberi tayangan televisi yang memiliki banyak manfaat bagi sang buah hati. Karena, dari sanalah mereka dapat belajar berbagai macam hal yang kelak akan mereka terapkan juga pada kehidupan sehari-hari. hal ini terbukti pada salah satu pahlawan kecil kita yang berhasil menyelamatkan nyawa ibunya akibat menirukan apa yang telah ia dapatkan dalam sebuah acara kesayangannya di televisi.
Gadis yang masih berusia 2 tahun ini memang terbiasa hidup berdua dengan ibunya di rumah mereka. Akan tetapi, hal yang tak pernah terjadi sebelumnya tiba-tiba saja terjadi pada ibunya siang itu. Yah, ibu Isabelle Keeling merupakan seseorang dengan alergi terhadap peralatan rumah berbahan lateks. Dan siang itu, sang ibu tiba-tiba saja mengalami sesak dada dan membuatnya tak bisa berbicara maupun bernapas. Sementara alergi pada lateks sendiri merupakan hal yang fatal jika si penderita berhadapan langsung dengan bahan-bahan tertentu.
Hal ini tentu saja menjadi moment yang sangat menakutkan sekaligus menegangkan. Akan tetapi, dengan tanggap, Isabelle lantas menghubungi 999 dan memberi tahu alamat rumahnya secara lengkap dan terperinci. Tak hanya itu, Isabelle bahkan membukakan pintu untuk tim dokter yang kala itu tiba di rumah mereka. Setelah sang ibu berhasil diselamatkan, Isabelle mengakui satu hal atas tindakan heroicnya tersebut. Sehari sebelum kejadian naas itu terjadi, Isabelle menyaksikan acara anak kesayangannya yang menerangkan bagaimana cara menghubungi nomor darurat di saat yang genting.
Astaga, bagaimana bisa yah para bocah polos ini melakukan tindakan-tindakan luar biasa yang tak masuk di akal.