Selulit tak memandang tubuh Anda gemuk atau kurus. Ia bisa datang kapan saja dan hinggap di bagian dada, bahu, pinggang, pantat, atau juga paha dengan bebasnya. Mengatasinya juga tidak mudah, ia termasuk problem wanita yang cukup bandel untuk diatasi.
Dan ternyata minum obat atau memakai cream anti selulit saja tidak cukup ampuh mengusir selulit. Dibutuhkan gizi yang tepat agar selulit bisa disingkirkan dari tubuh Anda.
Daftar makanan terbaik untuk mengatasi selulit
Punya problem selulit, disarankan Anda mengonsumsi 2 liter air setiap hari. Air minum ini tidak akan membuat selulit langsung lenyap. Tetapi ia akan membantu melembabkan kulit sehingga bagian yang berselulit perlahan akan dibantu pembakarannya sehingga lemak tak lagi bersembunyi di bawah lapisan kulit.
Penelitian membuktikan, seperti dikutip dari girlslovestyle, bahwa mereka yang rajin mengonsumsi air minum dengan jumlah yang sesuai dengan kebutuhan, umumnya jauh dari problem selulit.
Untuk menu makanan sehari-hari Anda bisa mengonsumsi:
Telur, kedelai, bunga kol, selai kacang, bayam, minyak zaitun, kacang-kacangan, ikan laut, buah-buahan kaya vitamin C.
Vitamin C sendiri adalah yang paling dibutuhkan bila Anda memiliki problem selulit. Vitamin C akan membantu meningkatkan produksi kolagen, yang fungsinya untuk membantu meremajakan kulit, mengencangkan kulit, serta merawat keindahan kulit. Dengan cukupnya jumlah kolagen di dalam tubuh, maka selulit perlahan akan hilang.
Selain itu, disarankan agar Anda juga mengonsumsi makanan yang mengandung vitamin A dan vitamin E.
Menu buah dan sayuran yang disarankan:
Tomat, mentimun, asparagus, wortel, bunga kol, brokoli, bawang merah, jamur, alpukat, semangka, blueberry, blackberry, strawberry, jeruk, kol, selada, dan lain sebagainya.
Pantangan selama diet untuk menghilangkan selulit:
Kafein
Hindari semua makanan atau minuman berkafein. Kafein ini apabila dimakan akan memicu penyumbatan dan mencegah penyerapan air secara maksimal pada tubuh. Kafein ini hanya diperbolehkan untuk diaplikasikan dari luar untuk membantu menghilangkan selulit.
Alkohol
Minuman yang satu ini hanya akan membawa racun di dalam tubuh. Kalorinya juga akan diubah menjadi lemak di dalam tubuh. Menyebabkan tubuh jadi dehidrasi, serta penumpukan lemak di bawah lapisan kulit.
Garam
Hindari makanan yang terlalu asin. Pengonsumsian garam akan membuat tubuh mudah dehidrasi. Dan di saat ini, lemak akan dengan bebas menempel di jaringan kulit.
Beberapa makanan yang sebaiknya dihindari:
Gorengan
Makanan kaleng
Daging merah atau daging yang dibekukan
Keju
Cake
Pasta
Nasi putih
Roti
Disiplin mengikuti beberapa petunjuk di atas akan membantu Anda mengusir selulit dari tubuh. Yuk mulai praktekkan sekarang dan say goodbye pada selulit.