Merasa fanatik dengan sesuatu hal tentu adalah hal yang biasa terjadi. Mengumpulkan segala pernik hingga foto tentu juga sudah biasa dilakukan. Karena saking cintanya, kadang tidak sedikit fans yang bersikap fanatik dan bisa dibilang berlebihan. Tengok saja mereka yang kemudian disebut groupies yang selalu hadir di manapun idolanya berada. Untuk sang artis, ini mungkin tidak ada masalah atau memang mereka tidak memikirkan tentang hal tersebut.
Di antara kalian semua, pembaca setia Vemale, berapa dari Anda yang menyukai serial Twilight? Film yang dibintangi oleh si tampan Robert Pattinson dan (mantan) pasangannya Kristen Stewart dan juga Taylor Lautner ini bisa dibilang sukses menghipnotis para penyuka film yang berbau cinta namun dikemas dengan cara yang unik dan apik. Tapi, kali ini kita tidak akan membahas tentang film ini kok, we sure you all know.
Jika Anda juga seorang Twihard atau sebutan untuk siapa saja yang mengidolakan serial Twilight, Anda harus kenal dengan wanita ini, Cathy Ward. Bisa dikatakan, Cathy adalah penggemar Twilight sejati. Bagaimana tidak, ia membuat tubuhnya penuh dengan tatto yang temanya tentu saja, Twilight.
Salah satu yang menarik adalah tatto di punggung wanita yang juga bekerja di sebuah supermarket di kawasan Reading. Ia dengan bangga menunjukkan sebuah duplikasi cover buku Twilight di punggungnya. Anda tentu ingat, ini adalah pose paling epic di mana Jacob berusaha melindungi Bella dari Edward.
Ia mengaku pada Dailymail bahwa ia adalah Team Edward. Ini terbukti dari hampir semua tatto yang melekat di tubuhnya adalah gambar Edward Cullen, si vampir 'dingin' idaman semua wanita. Anda juga?
Selain potret tiga ikon Twilight ini, ada juga sebuah kutipan ucapan romantis dari Jacob pada Bella yaitu "It would be as easy as breathing with me" di tangan kanannya.
'Passion' Cathy ini sebenarnya bermula dari waktu ketika seorang temannya memberi buku seri pertama Twilight pada akhir tahun 2009. Karena adiksi, ia kemudian menjadi penggemar serial ini. Ia kemudian membeli seri-seri lengkapnya setelah sebelumnya juga membeli versi DVDnya. Ia juga bahkan memiliki soundtrack lengkapnya sebagai pendamping ketika menonton film Twilight.
Menurutnya, ini adalah sebuah pengalihan karena sejak tahun 1999 ia syok karena kehilangan ibu tercintanya. Hal ini kemudian membuat ia terobsesi dengan makanan tidak sehat. Berat badannya bertambah, ia bahkan sempat malu dengan dirinya sendiri dan penampilannya. Namun semua ini berubah ketika ia kemudian mengalihkan fokusnya ke buku-buku Twilightnya.
Yang mengejutkan, ia bahkan bisa mengurangi berat badannya sampai 38 kilo lho. Ia mengaku bahwa dengan ini (tatto dan segala hal yang berkaitan dengan Twilight, terutama Robert Pattinson) ia bisa memiliki sesuatu lain yang bisa membuatnya fokus dan tidak kembali memikirkan kesedihan karena kehilangan ibunya.
"(Tatto) ini adalah pengingat permanen dan sebuah penghargaan untukku karena berhasil mendapatkan hidupku kembali ke jalur yang sebenarnya." ujar Cathy dilansir oleh Dailymail.co.uk
Walaupun, tidak semua anggota keluarganya setuju dengan tindakannya yang memenuhi tubuhnya dengan tatto bertemakan Twilight, ia tetap senang bahwa ini memberikan sesuatu yang lain yang bisa membuatnya kembali bersemangat.
Cathy mengaku bahwa ia tidak akan menghentikan hobinya ini. " Masih banyak yang harus di touch-up dan juga diwarna ulang." Ucapan yang menarik dari Cathy adalah "Ini adalah aku, beginilah penampilanku. Apapun itu, ini membuatku merasa lebih muda."
Well, setiap orang memang memiliki pengalihan agar bisa tetap melaju dalam hidupnya. Tidak selalu terpuruk dalam satu hal yang sedih, kita memang sudah seharusnya memiliki hal yang lain yang bisa membuat kembali bersemangat. Jika Cathy bisa kembali bersemangat dengan apa yang ia lakukan sekarang, apa nih yang bisa membuat Anda kembali move on dan semangat setelah jatuh dalam kesedihan? Share dengan Vemale ya :)
(vem/dyn)