Ladies, Mau Mencoba Parfum Dengan Bau Ganja?

Fimela diperbarui 19 Sep 2013, 13:00 WIB

Parfum saat ini mempunyai bau yang bermacam-macam Ladies. Ada satu yang baru dan unik. Seorang pembuat parfum bernama Sanae Barber baru saja menciptakan parfum yang baunya mirip dengan ganja. Barber terinspirasi membuat parfum ini karena dia ingin membuat parfum yang cocok untuk dipakai pria maupun wanita. Bau dari parfum ini harus cocok dengan gaya hidup modern dan sedikit hippie. 

Sebelumnya, perusahaan parfum milik Barber, Sanae Intoxicants pernah membuat parfum untuk penyanyi dari Los Angels bernama Josh Tilman. Parfum dengan bau ganja ini diberi nama Misty. Misty mempunyai bau kombinasi antara jeruk dan ganja yang biasa dipakai untuk obat. Wow, bagaimana baunya ya ladies?

Dari berita yang dilansir Dailymail, Barber menyebutkan bahwa dia menyukai bau ganja. Karirnya sebagai pembuat parfum berawal dari ketidak-sengajaan. Saat itu dia sedang berlibur di Santa Cruz dan terinspirasi untuk membuat parfum pertamanya. Voila, terciptalah parfum pertamanya yaitu Meadow Slumber. Beberapa orang di jalan menanyakan merk parfum apa yang dia gunakan dan di mana bisa membelinya. Dia jatuh cinta pada pembuatan parfum setelah itu.

Sebagai pembuat parfum indie, Barber meramu dan membuat parfumnya dengan proses yang natural dan alami. Dia mencampur bahan-bahan alami dengan menggunakan tangannya sendiri. Menurutnya parfum diibaratkan sebuah lagu dan cerita, masing-masing orang memiliki pengalaman sendiri ketika menggunakannya.

Parfum dari Sanae Barber adalah salah satu bagian dari tren parfum alternatif. Rencananya Misty sendiri akan dibuat limited edition sebanyak 300 botol saja. Setiap botol akan dihargai 750 ribu rupiah. Tertarik untuk mencobanya ladies?

(vem/sir)