Kuku Orang-Orang Ini Bagai Tongkat Sihir

Fimela diperbarui 23 Sep 2013, 17:45 WIB

Jika Anda sering mendengar orang tua yang menyuruh anaknya untuk segera memotong kukunya, lalu, bagaimana dengan orang tua orang-orang ini yah?

Dilansir dari oddee.com, beberapa orang di bawah ini memiliki kuku yang sangat panjang dan di atas rata-rata, bahkan satu di antaranya telah mendapatkan rekor sebagai kuku terpanjang di dunia loh.

Siapa saja sih mereka, yuk intip!

1. Shridhar Chillal

Ini dia, pria asal India yang berhasil menyabet rekor dengan kuku terpanjang di dunia. Shridhar Chillal kahir di India pada tahun 1938. Kuku panjang yang dimiliki oleh Chillal sendiri mencapai  4,25 meter. Kepada oddee.com Chillal yang saat ini berusia 75 tahun mengakui bahwa dia tidak pernah lagi memotong kukunya semenjak tahun 1952.

Kuku yang berusia 48 tahun itu pada awalnya membuat Chillal bangga atas rekor yang telah ia pecahkan saat ini. Akan tetapi, akibat kuku yang hanya diperpanjang pada tangan kirinya itu, Chillal kini harus menderita tuli secara permanen.

Hal ini disebabkan akibat berat dari kuku itu sendiri yang berdampak pada perusakan syaraf pada bagian kiri tubuhnya.

Sehingga pada akhir tahun 2000, Chillal memutuskan untuk memotong kukunya demi mengurangi resiko buruk yang terjadi pada syaraf tubuhnya.

 2. Lee Redmond

Berbeda dengan Chillal, wanita paruh baya ini memutuskan untuk memanjangkan kuku kedua tangannya secara bersamaan. Dengan aksinya ini, wanita yang mulai menumbuhkan kukunya semenjak tahun 1979 ini pun mendapatkan rekor sebagai pemilik kuku terpanjang di dunia ini.

Karena keputusannya untuk memotong kukunya, Chillal pun harus rela memberikan gelarnya terhadap Redmond. Dengan panjang kuku yang mencapai 8,6 meter ini, Lee patt diacungi jempol. Pasalnya Lee tak hanya memanjangkan kuku saja, wanita ini juga turut menjaga dan memberi perawatan khusus pada kuku panjangnya. Namun, kenyataan pahit harus dihadapi oleh Lee, akibat tabrakan mobil yang dialami, wanita berambut pirang in harus kehilangan kuku kesayangannya.

3. Melvin Boothe

Setelah Chillal dan Lee, kini giliran bagi pria yang berasal dari Michigan ini untuk unjuk gigi. Adalah Melvin Boothe yang telah resmi menyabet rekor dunia pada tahun 2010 dengan kepanjangan kuku hingga 9,85 meter!

Namun, Melvin Boothe yang lahir pada tanggal 28 November 1948 ini meninggal pada tanggal 21 Desember 2009 di umurnya yang ke 61 tahun. Melvin bertugas di Angkatan Darat Amerika Serikat  dan pensiun setelah baktinya selama 27 tahun. Melvin juga diakui oleh The "Guinness Book of World Records" sebagai  kuku terpanjang di sepasang tangannya.

4. Barbara Wing

Jika pemilik kuku terpanjang yang lainnya diberitakan karena rekor yang telah mereka raih, wanita ini justru membanggakan hasil kerjanya yang ia lakukan terhadap kukunya. Barbara Wing, wanita yang berasal dari Salt Lake City, Utah ini memang tidak mendapatkan rekor apapun terhadap kuku panjang yang ia miliki. Akan tetapi, kuku yang telah ia rawat tumbuhkan selama 15 tahun in mungkin bisa jadi di sebut sebagai kuku terindah. Bagaimana tidak, Barbara selalu memberi motif warna-warni pada kuku panjangnya. Tak hanya warna, bahkan sesekali, wanita paruh baya ini memberi aksen wajah pada kukunya, entah itu artis, pemain bola, maupun teman-temannya.

 

Nah loh, kalau pelanggan salon yang menginginkan manicure untuk kuku sepanjang ini, dibutuhkan berapa orang untuk mengatasinya yah?

(vem/oem)