Seramnya Ramen Bertema Silent Hill

Fimela diperbarui 13 Sep 2013, 12:20 WIB

Anda penggemar film horor Silent Hills? Film yang diadaptasi dari video game ini sukses membuat siapapun bergidik nyeri. Video game untuk PlayStation yang dirilis oleh Konami pada tahun 1999 tersebut sangat populer. Selain menjadi film, ternyata Silent Hill juga bisa kita nikmati dalam bentuk makanan loh ladies!.

Belum lengkap rasanya kalau belum makan ramen asli Jepang saat datang ke negeri Sakura itu. Ini sama halnya dengan pecinta  film horor yang tidak mencicipi Ramen Silent Hill. Bila Anda penasaran, coba mampir ke  Hajime.

Mie menakutkan ini adalah mie yang diproduksi oleh restoran yang melakukan kerja sama dengan pemilik icon Silent Hills. Mie yang dibuat pun harus tanpak seperti penampakan yang 'mengerikan'. Dilansir oleh RocketNews24, ramen Silent Hill dihargai senilai 900 yen atau Rp 90 ribu. Tapi sebelum memutuskan untuk membelinya, silahkan Anda intip wujud dari mie menyeramkan yang satu ini. 

Bagi sebagian orang mie berwarna hitam dan basah tanpa kuah itu terlihat menakutkan. Bahkan hanya melihat fotonya saja sudah membuat kehilangan nafsu makan untuk mencicipinya. Mi ramen Silent Hill dihidangkan cukup basah karena minyak. Untuk warna dari ramennya kuning layaknya ramen pada umumnya, tapi karena bumbunya berwarna hitam akhirnya mengubah penampilan makanan.

Jangan salah ladies, walau buruk tapi rasanya sangat nikmat. Di dalamnya ada cita rasa pasta miso yang asin yang menggugah selera. Ditambah dengan buah tomat yang jika dipecah di dalamnya berisi daging giling. Unik, enak dan menyeramkan!

(vem/eve)
What's On Fimela