Handphone Korsleting Saat Dicharge, Sebuah Rumah di Jakarta Terbakar Habis

Fimela diperbarui 04 Sep 2013, 09:30 WIB

Bahaya gadget korsleting rupanya membuat kita harus semakin waspada ladies. Sudah banyak kejadian buruk yang menimpa beberapa orang karena gadgetnya tiba-tiba rusak, mengeluarkan aliran listrik, meledak dan lain sebagainya. Betapa berbahaya bila sampai gadget korsleting karena bisa menimbulkan banyak kerugian mulai dari rumah terbakar hingga korban jiwa.

Beberapa waktu lalu, dunia sedih mendengar Pramugari cantik bernama Ma Ailun tiba-tiba meninggal dunia karena iPhone nya korsleting dan membuatnya tersetrum. Tidak lama kemudian, seorang gadis yang menyimpan Samsung Galaxy di saku celananya harus menerima kenyataan pahit bahwa pahanya harus terluka parah karena Handphone di dalam sakunya meledak. Keluarga di HongKong juga merasakan kesedihan yang sama, apartemen mereka terbakar karena gadget yang sedang di charge tiba-tiba meledak.

Tragedi buruk ini juga terjadi di Indonesia ladies. Satu rumah penduduk di Kampung Tipar RT 09/07 Kelurahan Pondok Kelapa, Duren Sawit, Jakarta Timur terbakar habis pada hari Selasa (3/9) dini hari. Pemilik rumah kaget karena mereka tidak memiliki korsleting listrik ataupun tabung gas yang bocor. Karena kebakaran ini, rumah milik tetangga sebelahnya pun terbakar namun tidak separah rumah pertama.

Petugas piket Dinas Pemadam Kebakaran Jakarta Timur, Fathurrahman mengatakan bahwa dugaan sementara penyebab dari mengamuknya si jago merah ini adalah arus pendek karena Handphone yang sedang di charge. "Penyebabnya diduga korsleting arus pendek karena nge-charge HP," terang Fathurrahman dikutip dari merdeka.com. Kebakaran ini terjadi di rumah petak sehingga menyebabkan api cepat menyebar dan membuat warga lainnya panik.

Beberapa saat setelah petugas Pemadam Kebakaran datang, api akhirnya berhasil dipadamkan. Pemilik dua rumah ini masih belum bisa dikonfirmasi karena mereka masih syok dan sangat sedih karena rumah mereka terbakar dan tidak ada harta benda yang tersisa. Tragedi kebakaran seperti ini membuat trauma banyak orang dan banyak warga yang sampai berlari ketakutan.

Ladies, korsleting karena gadget kini semakin sering terjadi. Tips singkat untuk Anda, gunakanlah seluruh perangkat asli dan pastikan kondisi listrik di rumah Anda tidak bermasalah. Selain itu bila gadget sudah full charge, segera cabut dan jangan biarkan charger dipakai sampai panas.

BACA JUGA

Kisah Hantu Dolly Madison, Ibu Negara Yang Menjaga Taman Bunga

Aku Dan Ibuku Menikahi Pria Yang Sama

Foto Heboh dan Mengharukan, Istri Gendong Suami

4 Hewan Malang Ini Ditelantarkan Kebun Binatang Indonesia

Dari Rp 0 Perempuan Ini Mampu Menghasilkan 5 Juta Perbulan

Kebun Binatang di Indonesia Bikin Hewan Menderita

(vem/sya)