Pizza Terpedas Di Dunia, Berani Mencoba Ladies?

Fimela diperbarui 20 Agu 2013, 12:00 WIB

Pizza terpedas di dunia, inilah sebutan untuk 'Saltdean Sizzler' pizza yang akan langsung membakar bibir kita di gigitan pertamanya. Pizza ini mendapatkan predikat terpedas di dunia karena belum pernah ada yang bisa menghabiskan satu porsi dari pizza berukuran biasa. Untuk tampilan dari pizza ini sama dengan pizza pada umunya, tapi berbeda di tingkat pedas pizza keju dan cabai ini.

Pizza yang dibuat oleh Paul Brayshaw ini terbuat dari salah satu jenis cabai terpedas di dunia yang mengalahkan semprotan cabai. Pria pemilik Paul's Pizza yang berlokasi di Saltdean, Inggris ini adalah pecinta makanan pedas dan sangat suka menonton salah satu acara reality show yang akhirnya menginspirasinya untuk membuat pizza terpedas ini.

Ia membuat pizza ini dengan bahan yang sama dengan pizza biasa yang selama ini ia buat. Tapi dengan tambahan cape terpedas dunia itu kini pizzanya mendapat julukan evil black/red. Dilansir dari odditycentral.com Brayshaw bahkan telah dihubungi oleh pihak Guinness World Records agar pizzanya tercatat resmi sebagai yang terpedas di dunia. Tapi ia harus memenuhi syarat yaitu pizza yang ia buat harus memiliki tingkat kepedasan lebih dari 1 juta SHU. Wow, itu lebih pedas 10 kali lipat dari cabe rawit.

Sejak ia membuat pizza ini tahun lalu sampai sekarang Brayshaw sudah menjual 1.307 pizza. Ternyata hanya delapan orang pria dan satu orang wanita yang namanya berhasil menghabiskan pizza berdiameter 10 inchi ini. Sedangkan Brayshaw sendiri hanya pernah memakan dua potong pizza Saltdean Sizzler. Jadi makin penasaran nih ladies, apakah pizza ini lebih pedas dari sambel uleg buatan Indonesia.

(vem/eve)