Makan Ikan Bisa Kurangi Cemas di Masa Kehamilan

Fimela diperbarui 26 Jul 2013, 11:30 WIB

Kecemasan saat hamil sering dialami para wanita. Kondisi ini jika berlangsung terus-menerus tidak baik untuk kesehatan sang ibu dan janin. Karena itu, konsumsi makanan tertentu dapat meredakan kecemasan. Salah satu bahan makanan yang bisa membantu mengatasi kecemasan tersebut adalah konsumsi ikan.

Sebuah penelitian terbaru di Brasil menunjukkan bahwa wanita hamil yang jarang atau tidak pernah mengonsumsi ikan seperti salmon dan tuna ternyata mengalami kecemasan di trimester ketiga, dibandingkan wanita yang mengonsumsi ikan tersebut setidaknya sekali dalam seminggu, dilansir dari situs Newsmaxhealth.com.

Ikan dapat mengatasi kecemasan karena mengandung asam lemak omega-3 yang tinggi.

“Untuk menjaga kehamilan yang sehat, wanita harus memiliki pola makan yang sehat dan tidak harus khusus untuk kehamilan saja,” ujar Juliana Vaz, kepala penelitian. Dia merekomendasikan sayuran, daging, unggas dan ikan sebagai makanan yang baik untuk wanita yang sedang mengandung.

Namun, wanita hamil harus berhati-hati saat mengonsumsi berbagai ikan laut atau berbagai jenis seafood. Kandungan merkuri yang terbawa oleh ikan harus menjadi pertimbangan. Semakin besar ukuran ikan, semakin mungkin membawa lebih banyak merkuri, demikian pertimbangan yang diberikan Dr Roger W. Harms, spesialis kehamilan di Klinik Mayo Amerika Serikat.

(vem/yel)
What's On Fimela