Sering Bertengkar Dengan Pacar? Mungkin Anda Kurang Tidur

Fimela diperbarui 19 Jul 2013, 10:30 WIB

Begadang tidak hanya membuat kepala berat dan menyebabkan kantong mata. Kurang tidur ternyata bisa membahayakan hubungan asmara bahkan hubungan suami istri. Jika Anda atau pasangan, atau keduanya kurang tidur, sangat mungkin muncul berbagai pertengkaran yang seharusnya tidak perlu.

Dilansir dari situs Newsmaxhealth.com, penelitian yang dilakukan psikolog Berkeley, Amie Gordon dan Serena Chen menemukan bahwa pasangan yang kurang tidur di malam hari lebih mungkin mengalami ketegangan hubungan akibat pertengkaran dan konflik. Penelitian ini sendiri bertujuan agar semua orang tahu bahaya kurang tidur yang lebih luas, terlebih dalam hubungan asmara.

Para penelitian mengambil data dari 100 pasangan, mereka menilai kualitas hubungan dan bagaimana kualitas tidur mereka. Hasilnya, rata-rata pasangan yang sering bertengkar memiliki kualitas tidur yang buruk pada malam hari. Hal ini juga berlaku bagi pasangan muda. Kurang tidur yang terjadi malam ini bisa membuat konflik yang sebenarnya tidak perlu keesokan harinya.

Emosi yang buruk akibat kurang tidur menjadi salah satu penyebab perselisihan. Seperti yang kita tahu, salah satu manfaat tidur adalah mengontrol emosi. Pasangan yang sering kurang tidur lebih mungkin mengalami konflik.

Jadi, jika Anda dan pacar atau Anda dan suami sering mengalami pertengkaran (yang jika dipikir-pikir lagi tidak diketahui apa penyebabnya), coba telaah bagaimana kualitas tidur Anda dan dia. Jangan sampai kurangnya tidur ikut mengurangi keharmonisan Anda dan pasangan.

BACA JUGA:

3 Kalimat Yang Selalu Ingin Didengar Pria

5 Pesona Wanita Yang Bikin Pria Penasaran

10 Kalimat Yang Membuat Wanita Selalu Bahagia

Pria Suka Selingkuh Bisa Disebabkan Gen Keturunan

4 Sifat Buruk Wanita Saat Sudah Lama Pacaran

(vem/yel)