Bikin Nail Art Bunga Cantik Pakai Bobby Pin

Fimela diperbarui 18 Jul 2013, 16:55 WIB

Kalau tak punya alat khusus membuat nail art, apakah tetap bisa membuat nail art cantik sendiri?

Bisa. Dan mudah kok caranya. Anda cukup menggunakan jepit hitam alias bobby pin yang sering dipakai untuk menjepit rambut. Mudah dicari dan harganyapun murah. Namun, Anda harus mencari bobby pin yang ujung bawahnya bulat.

 

Nah, ikuti beberapa step berikut untuk menghasilkan nail art cantik dengan bobby pin yuk.

Step 1.

Mulai dengan memulaskan top coat yang dapat melindungi kuku dan melembabkannya. Top coat biasanya juga akan menjadi dasar yang kuat untuk lapisan cat bernaung sehingga tidak mudah luntur.

Step 2.

Buat pola dengan menggunakan ujung bobby pin, tipis saja sebelum kemudian Anda berkreasi dengan warna. Pertama, buat bagian putiknya dulu, kemudian bulatan berikutnya mengelilingi putik sebagai helai-helai kelopak bunganya.

Warnanya bisa beragam, tak harus satu warna sehingga terkesan sebagai bunga asli.

 

Step 3.

Agar lekas kering, Anda bisa mengangin-anginkan di kipas angin.

Step 4.

Buat lapisan kedua yang membuat setiap kelopaknya makin timbul dengan menggunakan bobby pin sekali lagi. Dan finishing dengan mengeringkannya, mengangin-anginkan di kipas angin. Ada yang bilang mengeringkan dengan mudah adalah dengan cara hair dryer atau direndam di air es. Namun, biasanya menggunakan hair dryer justru membuat lapisan cat mudah leleh dan memuai, sedangkan menggunakan es membuat keringnya semakin lama.

Step 5.

Lapisi kembali dengan top coat untuk mempertahankan inti dari nail art.

Teknik ini memang mudah dan murah, tetapi Anda harus bersabar karena menuangkan dengan menggunakan ujung bobby pin harus berhati-hati. Biasanya apabila cat yang diambil terlalu banyak ia akan jatuh menggumpal.

Selain itu, mengeringkannya juga butuh waktu lama untuk menghasilkan kuku yang terbaik. [initial]

BACA JUGA:

DIY: Cara Mudah Jepit Rambut Bentuk Pita

DIY: Ikat Rambut Bunga Dari Kain Flanel

DIY: Membuat Kaos Pita Ala Korea

DIY: Membuat Tempat Silinder Untuk Gelang

DIY: Kaos Vintage Cantik Dari Bahan Lace Hanya 2 Menit

(vem/bee)
What's On Fimela