Sulit Tidur? Stres? Nonton Video Bisik-Bisik Ala Maria Saja

Fimela diperbarui 11 Jun 2013, 19:01 WIB

Stres dan insomnia menjadi salah satu penyakit modern yang seringkali melanda orang-orang jaman sekarang. Baik ringan sampai berat, salah satu gejala kelelahan dan gangguan fisik ini tentu akan sangat mengganggu produktivitas.

Biaya ke terapis dan spa mungkin bisa menambah beban pikiran Anda. Namun tidak dengan channel Youtube yang satu ini. GentleWhispering, adalah salah satu channel Youtube yang dikelola oleh seorang wanita yang tinggal di Rusia bernama Maria.

Menyediakan layanan video yang rileks dan menenangkan dengan gratis. Anda bisa memilih video yang Anda suka. Bila Anda perhatikan, ada banyak video di dalamnya yang diberi judul ASMR.

ASMR adalah kepanjangan dari Autonomous sensory meridian response, dilansir dari Wikipedia. merupakan sebuah sensasi pikiran yang menyenangkan akibat respon dari penglihatan, pendengaran, bau-bauan dan sebagainya.

Maria menggunakan konsep ini untuk membuat video ASMR yang membantu penonton setianya lebih rileks, tenang dan mudah tidur. Dalam video tersebut, Maria biasanya akan memainkan berbagai peran seperti ahli terapi, hair stylist, customer service dan sebagainya.

Untuk menimbulkan sensasi rileks, biasanya ia bicara dalam bahasa dan intonasi yang sangat halus dan nyaris berbisik. Suara tersebut terdengar sangat lembut dan menenangkan. Selain itu ia juga akan memainkan jemarinya yang lentik, membuat video ini semakin menghipnotis penontonnya.

Ada banyak video ASMR yang beredar di Youtube. Mulai dari versi pria, wanita, dengan beragam jenis suara yang membuat penontonnya sayup-sayup ketiduran. Bagaimana tidak? Suara mereka bisa membuat Anda ngantuk dan terbuai karena nyaris berbisik.

Bila Anda susah tidur atau sedang mengalami stres, tidak ada salahnya mencoba menonton video dari GentleWhispering untuk meredakan ketegangan, kelelahan, stres dan membuat Anda lebih mudah tidur nyenyak. Worth to try, Ladies.

Baca Juga

Pasangan Nyentrik, Putus Cinta Lewat Video Youtube

Begini Nih Jadinya Kalau Anda Mengambil Foto Dengan Google Glass

Kai Langer, Menggemaskan Saat Ia Bernyanyi

5 Tindakan Emosional Yang Bisa Membebaskan Stres

Aneka Jenis Makanan Yang Bisa Bikin Good Mood

Rambut Bisa Jadi Indikasi Stres Anda

(vem/gil)