Apakah Anda sedang mencari brand lipstik yang cocok untuk kulit sensitif Anda? Anda membaca artikel yang tepat.
Kulit sensitif adalah kulit istimewa yang memang membutuhkan perlakuan yang berbeda dari jenis kulit lainnya. Pun demikian, memiliki kulit sensitif ini cukup menggemaskan dan menyusahkan karena seringkali memperlihatkan iritasi atau reaksi alergi apabila bertemu dengan kosmetik yang tidak cocok.
Apalagi kalau problemnya sudah lipstik, tidak mudah kan mencari lipstik yang memang ramah untuk kulit sensitif?
Well, artikel ini dibuat untuk menjawab masalah Anda. Berikut adalah beberapa brand lipstik yang aman dan cocok untuk kulit sensitif.
Josie Maran
Salah satu brand kosmetik top untuk kulit sensitif adalah Josie Maran. Menyediakan semua produk kosmetik berbahan alami dan eco-friendly sehingga kulit sensitif bisa berlega hati memakainya. Pun demikian produk ini tetap memberikan sentuhan kemewahan dan warna-warna cantik yang siap menghias dan memaksimalkan penampilan Anda.
Adalah argan oil, rahasia bahan utama yang terkandung di dalam kosmetik ini, termasuk pada produk lipstik. Memberikan sentuhan lembut dan aman sehingga kulit Anda tidak menunjukkan reaksi alergi.
Physicians Formula Organic Wear
Rangkaian produk yang cocok untuk kulit sensitif lain adalah Physicians Formula. Menawarkan produk kecantikan yang khusus dibuat untuk kulit sensitif. Masing-masing produknya disertai dengan hypo allergenic dan kualitas terbaik. Dengan penampilan sederhana tapi akan memaksimalkan fisik Anda.
Clinique
Produk yang satu ini sudah cukup populer di Indonesia. Banyak yang mempercayakan kulit sensitifnya pada perawatan hypoallergenic serta 100% fragrance free dari Clinique.
Produk ini juga dikenal memiliki 3 langkah skin care yang sangat ramah pada kulit sensitif. Rangkaiannya juga beragam, mulai bedak, pembersih, maskara, bahkan lipstik.
Origins
Brand yang satu ini juga bersertifikasi terbuat dari bahan-bahan organik. Tanpa paraben dan bahan kimia berbahaya, Origins menjanjikan perawatan alami untuk kulit.
Almay
Beauty line yang satu ini menghadirkan rangkaian skin care dan makeup yang hypoallergenic serta fragrance free. Sangat lembut di kulit dan menghasilkan sentuhan natural untuk makeup sehari-hari.
Nah, apabila Anda memiliki kulit sensitif, Anda bisa memakai produk-produk di atas, termasuk untuk bibir Anda. [initial]
BACA JUGA:
3 Tips Memilih Lipstik Merah Agar Tidak Menor
Lipstik Ajaib Bisa Berubah Warna Sesuai Perasaan
Berapa Kali Poles Sih Setiap Satu Lipstik Itu?
Kapan Harus Pakai Lipgloss? Ini Jawabnya, Ladies
(vem/bee)