DIY: Kaos Vintage Cantik Dari Bahan Lace Hanya 2 Menit

Fimela diperbarui 24 Mar 2013, 10:01 WIB

Ladies, Anda pasti tahu gaya vintage yang sedang booming beberapa tahun belakangan bukan? Gaya fashion ala mama papa kita ini memang makin digandrungi saat ini oleh anak-anak muda. Kesan klasik dan unik memang bisa Anda dapatkan dengan gaya ini.

Kali ini, vemale akan mengajak Anda untuk memangkas pengeluaran Anda untuk fashion vintage dengan menggunakan bahan lace yang bisa Anda beli di toko kain. Anda tak perlu menghabiskan uang, bahkan tak perlu menghabiskan waktu. Cukup dengan mengikuti tutorial dari vice berikut ini.

Tips dan trik

1. Anda bisa menggunakan bahan lace halus yang dijual di toko kain. Sesuaikan dengan ukuran Anda. Anda bisa menggunakan kain ukuran 1x1 meter atau konsultasikan berapa ukuran yang Anda perlukan untuk membuat sebuah atasan sepanjang bawah perut.

2. Lipat kain sama besar dan bentuk pola untuk bagian leher dan belakang leher. Untuk bagian depan leher, mungkin Anda perlu membuat setengah lingkaran yang agak lebar. Sementara untuk bagian belakang, cukup dengan jari-jari yang tidak terlalu lebar.

3. Gunting pola leher tersebut untuk bisa membuat lubang masuk kepala Anda.

4. Anda bisa membuat dua macam pakaian, kaftan atau crop tee. Untuk pakaian jenis kaftan, Anda hanya perlu menjahit bagian kiri kanan di bawah ketiak. Sedangkan untuk membuat crop tee, Anda bisa membentuk pola seperti yang tertera pada video.

5. Lace adalah bahan yang menerawang dan beberapa orang tidak tahan pada teksturnya. Anda bisa menggunakan dalaman untuk menggunakan pakaian ini. Misalnya dengan manset atau tank top.

Tidak sulit kan membuatnya? Hemat di ongkos, hemat waktu juga. Nantikan berbagai tips membuat pernik DIY (Do It Yourself) alias bikinan Anda sendiri yang menarik lainnya. Selamat mencoba, Ladies.

Baca Juga

6 Gaya Hijab Seru Dalam Warna Merah Menyala

Inspirasi Hijab Warna-Warni Yulia Rahayu

5 Gaya Hijab Dalam Animal Prints Inspiratif Dari Yulia Rahayu

Kamus Hijab Modern: Kumpulan Istilah Hijab Masa Kini

Hal-hal Yang Perlu Diperhatikan Ketika Belanja Barang Bekas

(vem/gil)