Tidak selamanya dunia pria diisi dengan sepak bola, game, otomotif dan majalah yang isinya wanita-wanita seksi. Iya sih.. pria itu cuek untuk urusan makeup, kosmetik dan hal-hal yang sangat wanita, tetapi mereka punya perhatian pada sisi 'cantik' wanita.
Sebagai pengagum wanita, pria punya formula sendiri untuk urusan kecantikan. Mungkin bagi kita pakai eyeliner ala artis Korea terlihat keren, tetapi bagi beberapa pria, eyeliner tebal justru membuat wanita seperti babak belur. Apa yang menurut kita keren dan cantik, belum tentu begitu bagi pria.
Seperti apa sih wanita cantik di mata pria? Inilah tips yang mereka bagi khusus untuk Anda. Klik tombol di bawah!
What's On Fimela
powered by
Cantik Tidak Harus Seperti Badut
"Kami tahu wanita suka bereksperimen dengan makeup, tapi jangan terlalu tebal atau banyak warna. Kami ingin Anda terlihat fresh dan cantik, bukan meniru badut," - Bayu
Nah, ladies, sebaiknya simpan gaya smokey eyes, eyeliner tebal atau makeup warna-warni untuk acara spesial. Untuk makeup sehari-hari, makeup natural lebih cocok untuk Anda. Alis yang rapi, pipi yang bersemu merah jambu dan bibir merah lembut sudah bisa membuat penampilan fresh tanpa harus terlihat 'gila'.
Pakai Parfum Secukupnya!
"Saya suka wanita yang wangi, tetapi kalau memakai parfum dalam jumlah yang banyak, saya pusing dan ilfeel," - Yudha
Less is more. Berlaku juga untuk parfum yang Anda pakai. Semprotkan parfum secukupnya pada bagian leher (pria suka daerah ini) dan pergelangan tangan bagian dalam. Gunakan parfum yang sesuai mood dan kesukaan Anda. Tidak perlu memaksa diri memakai parfum terkenal tetapi tidak cocok di hidung Anda.
Gaya Apapun, Yang Penting Rambut Wangi
"Mau rambut lurus atau keriting, yang penting bersih dan wangi," - Bagas
Ide ini cukup memudahkan kita dalam menata rambut. Tidak perlu menghabiskan banyak waktu untuk gaya rambut aneh, biasanya pria tidak memerhatikan sejauh itu. Yang pasti, rambut Anda harus bersih, wangi dan tertata rapi. Jangan sampai jalan bersamanya dalam keadaan rambut lepek!
Bulu Mata Palsu Cukup Untuk Pesta
"Agak menyeramkan melihat wanita yang memakai bulu mata palsu tebal. Untuk pesta okelah, tetapi kalau hanya untuk keluar bersama saya atau teman-temannya, lebih baik tinggalkan benda itu!" - Chandra
Banyak wanita terobsesi memiliki bulu mata panjang dan lentik. Salah satu cara untuk mendapatkannya adalah memakai bulu mata palsu. Tapi tidak semua pria menyukai gaya ini. Ada benarnya juga sih.. untuk makeup sehari-hari tidak perlu sampai memakai bulu mata palsu. Saat ada acara spesial, baru gunakan senjata ini untuk mempercantik mata Anda.
Jangan Gigit Kuku!
"Saya tidak terlalu memerhatikan kuku perempuan. Asal kukunya bersih dan tidak digigit, itu bagus." - Wahyu
Kuku yang bersih, terbentuk rapi dan dioles dengan kutek warna lembut menunjukkan bahwa Anda adalah wanita yang mengedepankan kesempurnaan. Tetapi tidak banyak pria yang memerhatikan hal ini. Yang penting, jangan menggigit-gigit ujung jari di depannya!
Pria Suka Wanita Dengan Kulit Halus
"Sangat menyenangkan ketika menggandeng tangan wanita yang lembut. Mungkin Anda harus memerhatikan perawatan kulit lebih banyak," - Harry
Oke, cukup jelas bukan? Jangan lupa memakai pelembab tubuh atau body butter untuk menjaga kehalusan kulit. Anda juga bisa melakukan scrub atau seminggu sekali. Banyak produk lokal yang mengeluarkan lulur dan scrub untuk perawatan di rumah. Kulit halus dan lembut tidak harus mahal kan..
Kami Tidak Suka Bekas Lipstik
"Bibir yang merah merona memang menggemaskan, tapi saya tidak terlalu suka bekas lipstik yang menempel pada alat makan atau bahkan baju saya," - Odie
Susah juga tips yang satu ini, lipstik dengan warna lembut atau natural bisa menjadi pilihan. Kalaupun Anda tidak ingin memakai lipstik yang meninggalkan noda, Anda bisa memakai lipgloss.
Tidak Perlu Khawatir Komedo
"Saya tidak memerhatikan wajah wanita sampai sekecil itu. Saya biasanya tidak sadar kalau pacar saya punya komedo. Kalau dia bingung dengan komedonya dan tiba-tiba hidungnya memerah, baru saya sadar." - Galih
Si kecil hitam yang muncul di bagian hidung memang mengganggu penampilan. Sudah dihilangkan, nanti dia muncul lagi. Kalau Anda lupa membersihkan komedo, sebaiknya biarkan saja, daripada Anda menemuinya dengan hidung yang memerah seperti tomat karena efek menghilangkan komedo.
Yang Paling Penting, Senyum!
"Perempuan tanpa makeup sekalipun akan terlihat cantik saat tersenyum. Saran saya, jangan pelit memberikan senyum ramah!" -
Oke ladies, saran ini cukup mudah bukan? Anda boleh kesal, tetapi jangan gulung kecantikan Anda dengan wajah cemberut. Pria lebih suka wanita yang tersenyum ramah dan hangat, karena hal itu memancarkan kelembutan wanita. So smile! :)