Tren Hijab: Tweed Jacket Cantik Untuk Segala Suasana

Fimela diperbarui 03 Feb 2013, 16:00 WIB

Apakah Anda sudah mendengar tentang Tweed Jacket? Jika belum, kali ini Vemale akan membahasnya untuk Anda. Saat ini fashion dalam dunia hijab memang banyak berkembang. Tidak hanya gaya dalam berhijab, namun juga busananya.

Tweed jacket adalah tren baru yang sedang digemari akhir-akhir ini. Gayanya mengandung berbagai unsur mode. Klasik, elegan, cantik, modern, unik, namun tidak tampak berlebihan. Sangat cocok untuk segala suasana dalam aktivitas harian Anda.

Wanita muslimah jaman sekarang jarang ada yang mau ribet. Model pakaian ini sepertinya sesuai untuk Anda. Bisa digunakan untuk segala usia serta desain yang cantik bisa menyulap penampilan jadi lebih anggun ketika menggunakannya.

(vem/gil)
What's On Fimela
2 dari 4 halaman

Model Yang Anggun

(c) facebook.com/Treimee

Tweed jacket umumnya memiliki pinggiran seperti kain koyak. Namun justru itulah yang menjadi daya tariknya. Pada permukaan jaket yang mirip blazer ini juga biasanya terdapat tekstur dan pola tertentu yang makin menambah kesan modern dan mewah. 

3 dari 4 halaman

Mudah Dipadupadankan

Karena sifatnya sebagai outer, tentu tidak akan sulit memadukannya untuk penampilan muslimah Anda. Yang perlu kita lakukan hanya menyesuaikan warna dengan pakaian kita. Anda bisa memadukannya sekalipun dengan dress, maxi skirt maupun celana.

4 dari 4 halaman

Untuk Segala Suasana

(c) facebook.com/Treimee

Keindahan pakaian ini bisa membuat kita jatuh cinta. Namun tidak hanya itu, selain sesuai dengan penampilan muslimah, pakaian ini juga bisa Anda gunakan pada berbagai kesempatan. Tweed jacket memang memiliki kesan yang simple dan stylish. Anda bisa memanfaatkannya untuk kegiatan apapun seperti kerja, event resmi, hingga event santai sekalipun.

Beberapa contoh pakaian tweed jacket ini adalah yang contoh produk dari brand Treimee. Bila Anda berminat mendapatkannya, bisa melalui fan page Facebook Treimee.