Bosan dengan pin hijab yang itu-itu saja, Anda bisa membuat pin hijab sendiri di rumah lho.
Bahannya sangat sederhana dan mudah ditemukan. Selain itu, harga bahannya murah namun tetap memberikan tampilan yang elegan dan cantik.
Tutorial kali yang akan kami bagi untuk Anda adalah tutorial hijab bunga. Bahan yang Anda perlukan:
Kain flanel 30x30 cm (warna sesuai selera)
pensil
jangka
jarum
benang (sesuaikan dengan warna flanel)
manik-manik sebagai putik
peniti
Simak step by step caranya yuk.
(vem/bee)2 dari 7 halaman
Langkah 1
Courtesy Pinterest.com
- Buat lingkaran-lingkaran di kain flanel dengan diameter 5 cm
- Gunting lingkaran tersebut hingga rapi dan sama ukurannya
3 dari 7 halaman
Langkah 2
Courtesy Pinterest.com
- Lipat kain menjadi dua
- Sematkan jarum di bagian tengah, dan mulai menjahit kain tersebut (lihat gambar)
4 dari 7 halaman
Langkah 3
Courtesy Pinterest.com
- Lanjutkan jahitan dan sambung 5 lingkaran menjadi satu garis lurus
- Beri jarak kurang lebih 1/2 cm pada masing-masing jahitan
5 dari 7 halaman
Langkah 4
Courtesy Pinterest.com
- Kalau sudah, satukan ujung kain yang telah dijahit.
- Tarik jahitannya sehingga kain membentuk bunga. Tarik agak kencang kemudian ikat mati.
6 dari 7 halaman
Langkah 5
Courtesy Pinterest.com
- Buat beberapa bunga dengan cara yang sama (ulangi langkah 2)
- Setidaknya buat 3 bunga atau sesuaikan dengan keinginan Anda, karena ukuran kepala umumnya berbeda.
- Sematkan manik di tengah sebagai aksen putik.
7 dari 7 halaman
Langkah 6
- Letakkan peniti, kemudian jahit peniti sehingga tidak mudah terlepas.
- Nah, sekarang pin hijab ala Anda sudah siap dipakai.