Berbusana tertutup merupakan salah satu kewajiban wanita muslimah dan Vemale mendukung wanita-wanita muslim yang mempertahankan maupun mengumpulkan niat untuk berhijab. Salah satunya adalah dengan memberikan sederet tutorial praktis dan manis yang tidak ribet dan bisa digunakan dalam berbagai suasana.
Alhamdulillah dan penuh syukur karena antusiasme Sahabat Vemale dalam merespon tutorial kami cukup tinggi. Semoga semakin banyak inspirasi hijab yang bisa kami tawarkan kepada pembaca setia Vemale. Anyway, penasaran dong dengan tutorial hijab paling populer dan paling disukai oleh pembaca Vemale? Tenang, kami sudah mengemasnya dalam top 9 Tutorial Hijab Vemale Paling Favorit 2012.
What's On Fimela
powered by
Tutorial Jilbab Gaya Casual Dengan Pashmina Rajut
Dian Pelangi adalah sosok yang sangat menginspirasi bagi para hijabers. Ia pun menularkan inspirasi lewat karya-karyanya, salah satunya adalah pashmina rajut Dian Pelangi. Anda memiliki koleksi ini? Tenang saja, kami pun menyediakan tutorial simpel dan santun dalam menggunakan pashmina rajut.
Tutorial kali ini dengan gaya casual, tidak perlu banyak aksesoris dan tidak perlu banyak langkah ribet. Cobain gayanya yuk.
Tutorial Praktis Tampil Modis Dan Feminin Dengan Pashmina Kaos
Pashmina kaos merupakan bahan yang nyaman dan menyerap keringat. Sebagai penduduk di daerah tropis, apalagi yang berhijab, bahan pakaian dari kaos adalah bahan yang nyaman. Meski kaos identik dengan mereka yang casual dan tomboy, kami memberikan tutorial penampilan cantik dengan pashmina kaos untuk gaya yang feminin.
Feminin ataupun tomboy, Anda bisa tetap tampil dengan lebih muslimah dan cantik.
Tutorial Jilbab Simpel Nan Anggun
Penampilan hijab yang anggun merupakan idaman banyak wanita. Dengan penampilan anggun, mereka lebih percaya diri. Dengan penampilan anggun pula, tidak perlu ribet-ribet kan?
Vemale mengemas tutorial jilbab yang tetap praktis dan anggun untuk Anda. Dijamin, penampilan muslimah Anda akan makin anggun dan menawan.
Tampil Memikat Dengan Jilbab Segiempat
Sudah pernah mencoba mengganti gaya jilbab segi empat Anda? Tutorial berikut ini akan membantu Anda mengganti gaya berkerudung Anda agar tidak tampak membosankan.
Cobalah tutorial segi empat yang memikat agar penampilan lebih bervariasi dan cantik. Siapa bilang pakai jilbab segi empat tidak bisa berganti-ganti gaya?
Tutorial Jilbab Segi Empat Kontemporer Praktis dan Simpel
Banyak yang menginginkan jilbab dengan gaya yang lebih praktis dan simpel. Apalagi dengan wanita masa kini yang padat aktivitas sekalipun bekerja dari rumah. Vemale memadukan gaya jilbab klasik dengan modern sehingga Anda bisa tetap gaya sekalipun dengan jilbab segi empat.
Tidak perlu lama untuk membuat penampilan yang santun dengan jilbab segi empat ini. Cobain yuk tutorial jilbab segi empat gaya kontemporer.
http://www.vemale.com/fashion/tips-and-tricks/13771-tutorial-jilbab-simpel-sehari-hari.html
Banyak wanita mengaku ribet dengan tampilan modis jilbab dan busana muslimah yang kini tengah ngetren. Padahal, sebenarnya memakai jilbab dengan tampilan yang anggun, modis, dan menarik itu tak selalu ribet kok. Buktinya, beberapa tutorial yang kami berikan tidak ada yang ribet dan justru mudah diterapkan dalam keseharian.
Kami merangkum beberapa gaya simpel untuk penampilan sehari-hari yang bisa Anda terapkan.
Cantik Bersahaja Dengan Jilbab Segi Empat Motif Tartan
Berhubung tren pashmina motif sedang marak, Vemale membuat tutorial mudah menggunakan jilbab motif tartan agar Anda tidak bingung ketika mencoba jilbab dengan motif kotak-kotak. Siapkan hijab motif kotak-kotak Anda dan cobain deh tutorial praktis ini.
Tutorial Segi Empat Manis Dan Menawan Untuk Acara Spesial
Ingin menggunakan jilbab segi empat untuk acara khusus seperti ulang tahun atau undangan pernikahan? Vemale punya tips tutorialnya untuk Anda. Tampil ke acara istimewa dengan penampilan istimewa tidak harus ribet, kok. Coba dulu tutorial khusus jilbab segi empat ini. Dijamin hanya dengan beberapa step, Anda akan tampil mempesona.
Gaya Jilbab Praktis & Cantik Hanya 1 Menit
"Males ah pakai jilbab modis yang lagi tren, ribet dan susah.."
Eits, kata siapa? Anda harus mencoba tutorial jilbab praktis yang satu ini. Hanya memerlukan waktu satu menit saja untuk menampilkan gaya jilbab modis yang cantik tanpa ribet. Ayo buktikan!