Wanita pada umumnya memperhatikan penampilan. Tidak hanya make up wajah, penampilan juga ditentukan oleh busana yang digunakan. Pilihan busana yang tepat dapat membuat wanita tampil menarik, mempesona dan memukau orang lain. Banyak brand fashion yang sudah dikenal masyarakat dunia. Salah satunya Forever 21. Forever 21 merupakan retailer baju dan pakaian Amerika yang terkenal. Memiliki cabang di beberapa kota besar di Amerika Serikat, Kanada, Puerto Rico, Eropa, Amerika Latin, Asia dan Timur Tengah. Pertama kali dikenal dengan nama Fashion 21 dan dikhususkan untuk produk pakaian wanita usia pertengahan. Toko pertama didirikan oleh Do Won Chang dan istrinya Chang Sook Jin. Pada kelanjutannya usaha ini berkembang pesat. Pada tahun 2011, Forever21 telah membuka lebih dari 480 toko di seluruh dunia. Kini toko Forever 21 telah tersebar ke seluruh dunia termasuk di Indonesia. Forevel 21 menjual beragam pakaian pria dan wanita. Mereka juga menjual aksesoris dan sepatu. Beberapa produk pakaian wanita Forever 21 berupa sweater, blus, dan kemeja, jaket, mantel, rok dan bawahan, celana jeans. Produk pakaian dari Forever 21 ini sangat modis, mengikuti kebutuhan jaman dan berkualitas.
(vem/)