Islamic Commercial, Indonesia Islamic Fashion Fair (IIFF) kembali digelar untuk ketiga kalinya. Kegiatan ini akan berlangsung selama empat hari, sejak 9 - 12 Agustus 2012. IIFF akan dilaksanakan di Skenoo Exhibition Hall - Mall Gandaria City Jakarta.
Pada tahun ini, IIFF diikuti lebih banyak peserta, mulai dari desainer, pengusaha dan pelaku industri fashion busana muslim. Sebanyak 120 label busana berasal dari Jakarta, Bandung, Pekalongan, dan daerah lain di Indonesia. Saat dikonfirmasi, Irna Mutiara selaku Ketua Pelaksana IIFF 2012 menjelaskan bahwa sebanyak 80% didominasi oleh busana Muslim, sisa 10% diisi dengan aksesoris, dan 10% lainnya terdiri dari pakaian anak hingga materi pendukung busana seperti renda-renda.
Selain bazar, acara IIFF 2012 juga diisi oleh serangkaian fashiom show yang diisi puluhan desainer busana muslim seperti Dian Pelangi, Hannie Hananto, Nuniek Mawardi, Monika Jufry, Fenny Mustafa dan masih banyak lagi. Acara juga dimeriahkan talkshow, beauty makeup, performance musik religi, dan lomba merancang busana muslim oleh Majalah Noor.
"Melalui kegiatan yang dilaksanakan 4 hari ini, kami harapkan para pelaku Industri di bidang busana muslim Indonesia menampilkan karya terbaik mereka, sehingga banyak masyarakat bisa melihat kompetensi produk karya desainer dan pengrajin yang semakin baik dan mampu bersaing di pasar internasional," tambah Irna. IIFF diadakan untuk meneruskan agenda awal diadakannya event ini, yaitu menjadikan Indonesia sebagai kiblat fashion muslim dunia.
Masukkan acara seru ini dalam agenda Anda. Nikmati berbagai koleksi model busana muslim terbaru sebagai pelengkap warna-warni keindahan Ramadan tahun ini.
(vem/ana/yel)