Vemale.com - Promosi jabatan adalah sesuatu yang ditunggu-tunggu oleh semua pegawai, termasuk Anda, benar bukan? Segala cara dilakukan untuk mendapat jabatan yang lebih baik, mulai dari meningkatkan kinerja dan produktivitas, aktif mengeksplorasi pemikiran saat meeting agar terlihat pintar dan menonjol, bahkan tak sedikit yang melakukan cara-cara tak wajar demi sebuah kenaikan jabatan dan posisi karir yang cemerlang. Ya, semua itu demi sebuah promosi jabatan.
Tetapi tahukah Anda, tak hanya kepintaran, kemampuan, disiplin, loyalitas dan sikap profesional yang membuat seseorang dengan mudah mendapatkan sebuah promosi. Jika semua syarat tersebut telah dimiliki tetapi promosi tak kunjung didapat, ada baiknya Anda menelaah hal-hal yang kelihatannya kecil. Seperti dilansir Readers Digest, situs CareerBuilder menanyakan pada 2.878 manager dari berbagai macam bisnis dan perusahaan apa yang membuat seorang pegawai tak mendapat kesempatan promosi jabatan. Inilah 10 besar alasan penghambat tersebut:
1. Memiliki tindik 37%
2. Napas bau 34%
3. Tato yang tak tampak 31%
4. Pakaian yang tidak rapi dan kusut 31%
5. Rambut yang tidak rapi 29%
6. Pakaian terlalu casual/santai 28%
7. Memakai parfum/cologne berlebih 26%
8. Memakai riasan wajah berlebih 22%
9. Meja kantor/kubikel tak rapi 19%
10. Hobi menggigit kuku 10%
Walaupun semua orang bisa menghilangkan tato dengan biaya yang tidak murah, cukup sulit bagi kebanyakan orang untuk menghilangkan beberapa tindikan, menyetrika pakaian hingga licin, menata rambut hingga rapi, merias wajah dan memakai parfum yang pas juga menghentikan kebiasaan menggigit kuku. Bahkan meja kerja tak luput dari penilaian. Jika Anda merasa punya masalah bau mulut, segera cari penyebabnya dan atasi. Berdasarkan situs WebMD, 90juta orang di seluruh dunia mengalami masalah bau mulut kronis, hal ini tentu berdampak pada karir seseorang.
Yang paling harus Anda perhatikan adalah poin nomor 6, karena apa yang menurut Anda 'tidak masalah sedikit santai' bisa menjadi sangat tidak profesional bagi karyawan yang lain (bahkan atasan Anda). Berdasarkan jajak pendapat yang dilakukan MSNBC pada berbagai karyawan melaporkan batas-batas seperti apa yang disebut santai dan yang tidak sopan:
* Sebanyak 80 persen wanita dan 61 persen pria berpikir bahwa rok mini adalah pakaian yang sangat tidak tepat dipakai saat bekerja.
* Lebih dari 76 persen wanita dan 55 persen pria mengatakan bahwa atasan strapless/kemben sangat tidak pantas.
* Hanya 31 persen pegawai yang berpikir bahwa ke kantor dengan alas kaki terbuka pada bagian ujung adalah kelakuan yang norak. Sedangkan 71 persen berpendapat bahwa rekan kerja yang datang ke kantor memakai sandal jepit pantas untuk dilempar keluar.
Sekarang Anda sudah tahu hal-hal 'lain' yang dapat menghambat promosi jabatan. Perhatikan hal-hal yang tampak kecil tersebut, karena segala tindakan dan apa yang melekat pada tubuh Anda selalu mendapat pengawasan (sekalipun Anda tak menyadarinya). Hilangkan kebiasaan menggigit kuku, memakai riasan wajah berlebih dan segala hal yang ada dalam top 10 di atas. Lempar semua pakaian mini Anda untuk acara lain, karena seperti yang sudah Anda baca, bahkan mayoritas pegawai pria tidak suka jika melihat rekan kerja wanita mereka memakai pakaian super mini. (vem/wsw)