Paula Verhoeven Tak Kuasa Menahan Air Mata Jelang Hari Bahagia

Sutikno diperbarui 22 Nov 2018, 06:53 WIB
Selain menggelar pengajian, beberapa rangkaian adat Jawa juga dilakukan. Model cantik itu mengaku tak kuasa menahan air matanya ketika mengikuti beberapa prosesi adat Jawa. (Adrian Putra/Fimela.com)
"Iya (nangis). Aku udah nahan air mata sih sebenernya tadi,cuma yang nggak kuat adalah orangtua ya, mami, papi, mereka udah yang kayak banjir. Adik juga," kata Paula Verhoeven di kediamannya, kawasan Bintaro, Jakarta Selatan, Rabu (21/11/2018). (Adrian Putra/Fimela.com)
Chelzea Verhoeven, adik kandung Paula mengungkapkan hal senada. Air mata tak bisa ditahan lagi melihat kakaknya yang akan tinggal bersama pria yang dicintainya. (Adrian Putra/Fimela.com)
"Terharu, akhirnya kakak kita yang kita cintai, yang kita tunggu-tunggu satu keluarga, akhirnya menikah juga dengan orang yang tepat, sesuai keinginan dia," timpal Chelzea Verhoeven. (Adrian Putra/Fimela.com)
"Untuk Paula, semoga menjadi keluarga sakinah, mawwadah, warrahmah, amin. Dilancarkan semuanya ya sampai besok akhir resepsinya, terima kasih," kata ibunda Paula mendoakan putrinya. (Adrian Putra/Fimela.com)
Baim Wong dan Paula Verhoeven akan meresmikan hubungan kisah cinta yang dibangun beberapa bulan hari ini. Akad nikah digelar Kamis (22/11) di gedung Tribrata di kawasan Jakarta Selatan. Resepsi akan digelar ditempat yang sama pada Sabtu (24/11). (Adrian Putra/Fimela.com)
Paula Verhoeven didampingi kedua orang tua serta adik-adik di kediamannya, kawasan Bintaro, Jakarta Selatan, Rabu (21/11/2018) saat memberikan keterangan di hadapan media. (Adrian Putra/Fimela.com)