DIY Membuat Shower Gel dari Minyak Zaitun untuk Mandi

fitriandiani diperbarui 21 Nov 2018, 18:30 WIB

Fimela.com, Jakarta Mandi dan membersihkan tubuh tak hanya berfungsi untuk membersihkan tubuh, tapi juga merawat kulit dan memberi efek relaksasi. Sahabat Fimela pasti setuju kalau mandi setelah beraktivitas seharian itu bisa membuat tubuh bahkan pikiran kembali segar?

Umumnya, orang akan menggunakan sabun untuk membersihkan tubuhnya. Tapi tahukah kamu kalau shower gel akan memberi manfaat bagi tubuh dan kulitmu jauh lebih banyak ketimbang sabun?

Aroma dan busa yang dihasilkan shower gel akan menjadi sensasi tersendiri saat mandi. Selain itu, shower gel juga lebih lembut ketimbang sabun, sehingga efeknya di kulit pun lebih baik.

Banyak sekali shower gel yang bisa dibeli di pasaran, kamu bisa mencobanya satu persatu untuk menemukan yang cocok dengan jenis kulit. Tapi, kalau mau efektif dari segi jaminan kualitas maupun harga, mari coba buat shower gel sendiri dengan bahan utama minyak zaitun!

 

 

What's On Fimela
2 dari 3 halaman

Cara Membuat Shower Gel dari Minyak Zaitun

Shower gel lebih melembapkan kulit dibanding sabun, apalagi kalau shower gelnya dari bahan alami dan dibuat sendiri. (Foto: unsplash.com)

Bahan-bahan:

Madu mentah

Minyak zaitun

Sabun cair

Essential oil (apa saja)

Cara membuat:

- Campur minyak zaitun dengan essential oil pilihan sampai rata

- Tuang ke dalam wadah, campur lagi dengan madu mentah dan sabun cair, aduk sampai rata

- Simpan di tempat sejuk dan jauh dari matahari

- Shower gel buatanmu siap digunakan untuk mandi.

3 dari 3 halaman

Khasiat Shower Gel Minyak Zaitun

Shower gel minyak zaitun yang dibuat sendiri dari bahan alami bisa membuat kulit lembap, sehat, dan awet muda. (Foto: unsplash.com)

Kamu pasti sudah tahu kan, kalau minyak zaitun sangat bisa diandalkan untuk membuat kulit halus dan lembap? Ia memiliki sifat antiaging dan mampu mencegah tanda-tanda penuaan seperti kerutan, noda hitam, dan garis halus. Antioksidan di dalamnya juga mampu menjaga kulit tetap sehat.

Tambahan madu yang digunakan akan turut membantu fungsi minyak zaitun untuk melembapkan. Sifat antibakteri yang terdapat di dalamnya juga bisa memperbaiki kulit dari berbagai infeksi, plus, bisa meremajakan kulit berkat antioksidan di dalamnya.

Shower gel ini bisa digunakan setiap hari karena bahan-bahan alami yang digunakan. Jika disimpan di tempat yang benar, shower gel ini bisa tahan sampai 7 hari.