4 Alasan Happy Salma Lebih Memilih Teater Dibanding Film

Syifa Ismalia diperbarui 16 Nov 2018, 08:45 WIB

Fimela.com, Jakarta Happy Salma belum lama ini melahirkan anak keduanya, Tjokorda Ngurah Rayidaru Kerthyasa pada 2 September 2018 lalu. Meski sang buah hati masih berusia sangat kecil, dirinya tetap sibuk berkarya hingga bolak balik Jakarta-Bali. Terbaru, Happy mempersiapkan kembali pementasan teater Bunga Penutup Abad.

Pentas ini diadaptasi dari novel tetralogi Buru karya karya Pramoedya Ananta Toer. Dalam cerita Bunga Penutup Abad, Annelis merupakan gadis keturunan Indo Belanda anak Nyai Ontosoroh yang menikah dengan pria asli pribumi bernama Minke.

 

What's On Fimela
Bunga Penutup Abad (Instagram/happysalma)

Sementara Jean Marais adalah seorang pelukis, sahabat Minke yang melukis wajah Annelis untuk Minke. Berlatar belakang lokasi di Surabaya, pementasan dibuka prolog dari Minke yang membacakan kiriman surat dari Panji Darman (utusan Nyai Ontosoroh yang mengikuti perjalanan Annelis ke Belanda).

Setelah itu, Wawan Sofwan selaku sutradara pementasan menceritakan secara beruntun dari awal perkenalan Annelis dan ibunya, Nyai Ontosoroh dengan Minke. Happy Salma kali ini berperan sebagai produser dan menyerahkan peran Nyai Ontosoroh pada Marsha Thimoty.

Berbeda dengan diakui Happy Salma, kini lebih pilah-pilih pekerjaan. Salah satunya, ibu dua anak itu memilih untuk berkarya lewat panggung teater sebagai seorang produser Bunga Penutup Abad, dibandingkan bermain di layar lebar seperti sedia kala. Berikut 4 alasan Happy Salma lebih memilih teater dibanding film.

 

2 dari 5 halaman

1. Keluarga

Happy Salma (Instagram/happysalma)

"Iya kan saya sudah berkeluarga, punya anak. Intinya ada saatnya saya jadi ibu rumah tangga, ada saat nya saya bekerja, tapi untuk full saya tidak berkarya itu rasanya ga mungkin. Dan suami saya pasti menyayangkan itu sih," tutur Happy Salma.

 

3 dari 5 halaman

2. Waktu

Bunga Penutup Abad (Bambang E Ros/Fimela.com)

"Tapi bukan berarti saya membandingkan proses di film tidak baik, sama juga baik cuma ya mungkin soal waktu dan ceritanya," tuturnya.

 

 

4 dari 5 halaman

3. Dukungan Suami

Preskon Teater Bunga Penutup Abad (Bambang E. Ros/Fimela.com)

Dibalik semua ini, Happy Salma mengaku selalu mendapat dukungan dari suami tercintanya, Tjokorda Bagus Dwi Santana Max Kerthyasa. Sehingga jika tidak berkarya sang suami menyayangkan hal tersebut.

"Saya juga kalau gak karena dukungan suami juga saya ga berani. Mau bagaimana ya sudah kepalang dan harus menyelesaikan. Suami mendukung kadang menemani," tuturnya.

 

5 dari 5 halaman

4. Tetap Berkarya

Happy Salma

"Saya ingin tetap berkesenian, mengeksplorasi diri saya juga dan ingin terus belajar. Salah satu pilihan untuk saat ini mungkin di teater itu untuk saya lebih cocok," papar Happy Salma saat ditemui usai latihan teater Bunga Penutup Abad, dikawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (14/11/2018).