Fimela.com, Jakarta Dunia musik rap atau hip hop awalnya mungkin lebih banyak didominasi Kaum Adam. Namun seiring kultur yang makin berkembang, mulai bermunculan nama-nama female rapper yang membawa pengaruh besar.
Musik hip hop awalnya digunakan sebagai sarana untuk menyuarakan perubahan. Karenanya lirik yang digunakan sangat padat, berima dan tajam dalam menyerang.
Namun masa perlahan bergeser, dan hip hop jadi suguhan entertainment yang menarik. Para female rapper makin mendapat tempat untuk mengaktualisasi karya mereka.
Dari era dulu hingga sekarang, berikut sederet female rapper paling berpengaruh di dunia musik. Pasti beberapa nama berikut sudah sangat familiar di telingamu.
1. Queen Latifah
Terlahir dengan nama Dana Elaine Owens, rapper yang satu ini dikenal dengan nama panggung Queen Latifah. Ia termasuk salah satu pelopor musik hip hop di kalangan perempuan saat memulai kariernya sekitar tahun 1988.
Sukses mainstream Queen Latifah makin menjadi ketika ia terjun di dunia akting. Sepanjang karier, 7 album telah dikoleksi olehnya, termasuk Persona yang dirilis 2009 lalu.
2. Missy Elliott
Masih seangkatan dengan Latifah, ada nama Missy Elliott yang ketenarannya diakui di masanya. Kariernya mencapai puncak di era 90an, ketika musik-musik hip hop makin ramai di televisi.
Berkat influence-nya di dunia musik, Missy Elliott juga sempat membintangi beberapa judul film. Selain rapper, producer dan aktris, Elliott juga dikenal sebagai salah satu filantrofis untuk membantuk pengidap AIDS.
3. Lauryn Hill
Bicara tentang rapper senior, rasanya belum lengkap tanpa menyebut Lauryn Hill. Siapa sangka mantan cheerleader di SMA ini jadi salah satu nama rapper yang diperhitungkan.
Ia tergabung dalam grup bernama Fugees yang berhasil menjual 6 juta keping album mereka di era 90an. Lauryn hanya mengoleksi satu album solo yang sempat menuai pro kontra, tapi tetap membawa pengaruh dalam perkembangan musik,
4. Nicki Minaj
Di era yang lebih modern, sosok Nicki Minaj disebut-sebut sebagai game changer. Era 2000an sempat dikuasai musik-musik rock, emo dan pop punk, dan memberi sedikit ruang untuk hip hop, terutama wanita.
Nicki Minaj pun datang dengan segala kreativitasnya. Meski dicap sebagai biang kontroversi, Nicki mengimbanginya dengan karya yang unik dan modern di saat bersamaan.
5. Cardi B
Satu generasi di bawah Nicki Minaj, Cardi B menuai sukses besar 2 tahun belakangan. Karier yang dimulainya sejak 2015 mengalami eskalasi cepat seiring makin tingginya minat terhadap hip hop.
Buktinya saat ini Cardi B telah mencatatkan sederet kolaborasi dengan nama-nama besar seperti Maroon 5, Migos hingga Nicki Minaj yang disebut saingannya sendiri. Namun salah satu lagu tersuksesnya adalah hits ia bawakan dengan Bruno Mars, Finesse.