Senang mengoleksi, Andien Aisyah kaget kain batiknya sudah satu lemari

Rizky Mulyani diperbarui 06 Nov 2018, 17:38 WIB
Saat ditemui di acara Vidio Fair 2.0 beberapa waktu lalu, Andien menceritakan bahwa dirinya pun kaget ketika melihat koleksi batiknya sudah sangat banyak dan memenuhi satu lemari di rumahnya. (Instagram/andienaisyah)
"Banyak lah (batiknya) cuma aku ga pernah ngitung berapa. Kemarin pas mau masukin kain batik dari Maumere ke lemari itu udah banyak banget. Bahkan udah satu lemari," ujar Andien Aisyah. (Instagram/andienaisyah)
Seperti yang diketahui, setiap daerah pasti memiliki jenis batik yang khas dan beragam. Hal tersebut lah yang membuat Andien mengoleksi batik dari berbagai daerah. Andien akan membeli kain batikyang menarik baginya. (Instagram/andienaisyah)
"Banyak daerah sih tapi cuma daerah yang kita liat seksi gitu kainnya. Kaya turki, trus dsri padang dari kaya kain dari ulos gitu songket segala macem ada dirumah selain kain dari timur," paparnya. (Instagram/andienaisyah)
Bukan hanya jenisnya yang beragam, namun kain batik yang dibeli Andien pun juga memiliki harga yang beragam. Mulai dari yang murah hingga mahal, namun Andien mengaku terkadang tak memikirkan soal harga. (Instagram/andienaisyah)
“Ada yang kaya harga 20-30 gitu. Tergantung perwarnanya, kalau alami semakin mahal cuma sebenernya kadang kita ga mikir harganya. Tapi aku belum beli sampai puluhan juta," jelasnya. (Instagram/andienaisyah)
Lantaran sangat menyukai batik, Andien Aisyah pun mengatakan bahwa dirinya pernah rebutan batik dengan turis asing saat ingin membeli batik yang tergolong unlimited. (Instagram/andienaisyah)