Fimela.com, Jakarta Grace Coddington merupakan saah satu ikon di industri fashion dunia. Sosoknya yang sukses menjadi seorang model, creactive director, serta berkolaborasi dengan ragam merek fashion ternama untuk mengeluarkan koleksi kapsul yang menawan.
Di usia yang sudah tak muda lagi, Grace Coddington kembali berkreasi bersama Louis Vuitton degan melansir koleksi terbatas dengan deretan produk yang terinspirasi dari para perempuan Wales yang cinta terhadap kucing. Deretan pakaian ready-to-wear, tas, sepatu, dan aksesori fashion lainnya dirancang bersama dengan Nicolas Ghesquiere yang merupakan Creative Director Louis Vuitton.
What's On Fimela
powered by
Kolaborasi terbatas Louis Vuitton x Grace Coddington
Dalam koleksi fashion terbatas ini, Grave menggambar sendiri ilustrasi kucing persia yang berpadu dengan logo monogram khas Louis Vuitton. Dengan sebutan 'Catogram' koleksi ini semakin menarik dan memberikan warna tersendiri pada brand fashion Louis Vuitton. Tak hanya kucing, hewan lainnya yang hadir dalam koleksi ini adalah Leon, yang merupakan anjing peliharaan milik Nicolas.
Sejumlah koleksi ikonis seperti tas Petite Malle, City Steamer, hingga Speedy hadir dengan tampilan lebih playful bersematkan ilustrasi kucing yang menggemaskan.
Koleksi fashion terbatas ini melengkapi Louis Vuittin cruise 2019. Bahkan peluncurannya semakin semarak dengan kehadiran toko pop up Louis Vuitton x Grace Coddington di New York pada beberapa waktu lalu. Tak sabar ingin memilikinya, koleksi ini akan hadi serentak di seluruh dunia pada tanggal 2 November 2018.