Soal Pendamping, Ini yang Paling Penting Bagi Atalarik Syah

Sutikno diperbarui 03 Nov 2018, 07:00 WIB
Tidak bertahan lama, hubungannya tersebut berakhir kandas di tengah jalan. Kini, ia kembali membuka hati untuk dijadikan pendamping hidup. (Nurwahyunan/Bintang.com)
Meski demikian, pria 45 tahun itu tidak mau terburu-buru mencari pengantinya Tsania Marwa. Ia mengaku masih ingin fokus mengurus dua anak dari pernikahannya dengan Tsania, Syarif Muhammad Fajri dan Aisyah Shabira. (Nurwahyunan/Bintang.com)
Begitu juga dengan perempuan yang akan mendekatinya, juga harus bisa menerima kedua anak dari pernikahannya sebelumnya. (Nurwahyunan/Bintang.com)
"Waduh, kalau (urusan pasangan hidup) itu iya saya buka. Cuma gini loh, saya lagi fun banget jalan bertiga sama anak saya," ujar Atalarik Syah saat ditemui usai preskon Panasonic Gobel Awards, dikawasan Cawang, Jakarta Timur, Kamis (1/11/2018). (Nurwahyunan/Bintang.com)
"Untuk yang satu itu (cari jodoh) bukan hanya ke saya langsung, tapi anak-anak saya dulu, Seperti yang kalian tahu lah complicated," lanjutnya. (Nurwahyunan/Bintang.com)
Lantaran telah memiliki dua orang anak, pemeran dalam sinetron Catatan Hati Seorang Istri itu mengaku ingin sosok wanita yang keibuan. Bisa menerima juga kedua anaknya. Tidak peduli, pernah menikah atau belum. (instagram/ariksyach)
"Sudah pernah menikah atau belum pernah menikah itu buat saya sama saja, yang penting pure punya jiwa seorang ibu. Yang paling penting bukan untuk saya tapi untuk anak-anak," kata Atalarik Syah. (instagram/ariksyach)

Tag Terkait