4 Artis Indonesia yang menikah dengan pramugari

Musa Ade diperbarui 02 Nov 2018, 13:24 WIB

Fimela.com, Jakarta Berkecimpung di dunia hiburan memang mempunyai kesempatan besar untuk mengisi acara di berbagai tempat. Terkadang seorang artis harus rela berangkat dari kota satu ke kota lainnya. Oleh karena hal tersebut, akhirnya sang artis pun bertemu dengan berbagai orang.

Siapa yang menyangka jika seorang artis bisa bertemu dengan pendampingnya lantaran kerap melakukan perjalanan jauh. Memang cinta bisa bersemi di mana saa, tak terkecuali ketika berada di penerbangan.

Beberapa artis Indonesia menemukan belahan hatinya dan mantap untuk menuju pelaminan. Tidak sedikit artis Indonesia yang jatuh cinta dengan seorang pramugari dan mejalin asmara hingga jenjang pernikahan.

Lantas siapa saja artis Indonesia yang menikah dengan pramugari? Berikut Fimela.com merangkumkan khusus untuk Anda.

2 dari 5 halaman

Pasha Ungu

Wakil walikota Palu, Sulawesi Tengah, Pasha Ungu menikah dengan perempuan cantik bernama Adelia Wilhemina. Ternyata perempuan berwajah cantik menawan ini dulunya merupakan seorang pramugari.

3 dari 5 halaman

Dion Wiyoko

Dion Wiyoko melepas masa lajangnya setelah resmi menikah denggan Fiona Anthony pada 1 September 2017. Pasangan ini sempat menjalani hubungan LDR, lantaran Fiona merupakan seorang pramugari.

4 dari 5 halaman

Yama Carlos

Yama Carlos menikah dengan Arfita Dwi Putri pada 2016 silam. Seperti diketahui, Arfita merupakan seorang pramugari.

5 dari 5 halaman

Dirly

Dirly resmi menikah dengan seorang perempuan cantik bernama Nola Tyaz Handoyo. Pernikahan itu sendiri dilangsungkan secara tertutup.