Fimela.com, Jakarta Saat ini Maia Estianty dan Irwan Mussry sedang berbahagia lantaran mereka baru saja melangsungkan pernikahan di Tokyo, Jepang pada Senin (29/10) lalu. Seakan ingin berbagi kebahagiaan dengan para penggemarnya, Maia pun mengunggah beberapa foto di akun Instagram pribadinya.
Perempuan kelahiran 27 Januari 1976 itu tampil cantik dengan mengenakan gaun pernikahan warna putih. Maia menyempurnakan penampilannya dengan mengenakan mahkota di kepalanya. Tak sendiri, Maia tampak berpose bersama sang suami dan ketiga anaknya.
What's On Fimela
powered by
Dalam sebuah foto lain yang juga ia unggah di Instagram, Maia Estianty mengucapkan terima kasih atas segala ucapan, doa, dan dukungan dari teman-teman, keluarga, dan masyarakat semua.
Seperti diketahui, Irwan Mussry merupakan pengusaha kaya yang bergerak di bidang aksesoris, lebih tepatnya jam tangan mewah. Irwan merupakan CEO dari PT Timerindo Perkasa International. Ia sudah menggeluti bidang ini selama 30 tahun.
Selain Maia Estianty, beberapa artis Indonesia juga menikah dengan pengusaha. Siapa saja mereka? Berikut Fimela.com merangkumkan khusus untuk Anda.
Sandra Dewi
8 November 2016 merupakan salah satu hari yang penting bagi Sandra Dewi. Lantaran pada tanggal tersebut, artis berwajah cantik ini resmi menikah dengan Harvey Moeis. Pemberkatan pernikahan itu digelar di Gereja Katedral, Jakarta Pusat.
Sandra sebagai publik figur dan Harvey merupakan pengusaha Tambang memiliki latar belakang profesi yang berbeda. "Karena memang saya jatuh cinta sama orang yang berkarakter. Saya selalu kagum sama dia (Harvey). Saya 3 tahun sama dia, selalu menyelesaikan semua masalah dan menjalaninya secara bareng-bareng," kata Sandra Dewi.
Nia Ramadhani
Nia Ramadhani dinikahi pengusaha bernama Ardie Bakrie pada tahun 2010. Ardie merupakan anak dari Abu Rizal Bakrie.
Dian Sastrowardoyo
Dian Sastrowardoyo memutuskan menikah dengan anak konglomerat Adiguna Sutowo, Indraguna Sutowo. Pasangan ini menikah pada 2010 silam, dan kini Dian dan Indra sudah dikaruniai dua orang anak.