Diremehkan saat terjun ke politik, begini tanggapan Tina Toon

Floria Zulvi diperbarui 24 Okt 2018, 15:00 WIB

Fimela.com, Jakarta Menjadi politikus bukanlah sesuatu yang mudah bagi yang berusia muda. Tak sedikit beranggapan bahwa politikus haruslah mereka yang berumur matang. Namun hal itu tak berlaku bagi Tina Toon.

Seperti yang sudah diketahui sebelumnya, Tina Toon yang lahir dengan nama asli Agustina Hermanto ini maju sebagai caleg untuk kursi di DPRD DKI Jakarta dari partai politik PDI Perjuangan.

Dilansir dari KapanLagi.com, Tina Toon menjelaskan bahwa dirinya terdorong ingin terjun ke polirik karena panggilan dari hatinya. Namun tentu saja dirinya ingin menjadi salah satu anak muda yang berjuag untuk rakyat.

"Karena panggilan hati sih. Tapi di lain sisi juga ada faktor geregetan juga pengen berjuang dan satu lagi bisa memotivasi anak muda gitu," jelas Tina Toon.

2 dari 2 halaman

Tina Toon tak ingin dipandang sebelah mata

Bagi Tina Toon, dirinya hanya ingin berjuang bersama untuk Indonesia. Dirinya pun tak mempedulikan cibiran orang-orang yang memandang usahanya dengan sebelah mata saja.

"Kalau buat Tina sebenernya wajar (dipandang sebelah mata), namanya anak muda, sepertinya ada aja yang bilang, 'Lo masih muda atau apa', tapi ya makanya kalau dibilang mau buktinya sebenernya nanti belakangan ya ketika kita bekerja. Kalau sekarang kan seperti itu sebetulnya membuat kita lebih semangat. Kayak ada yang bilang misalnya, 'Wah belum lah atau apa segala macem', tapi itu yang membuat kita jadi lebih ingin membuktikan bahwa anak muda tuh nggak bisa dipandang sebelah mata aja loh," jelasnya tegas.

Tag Terkait