Pangeran Harry pinta Meghan Markle foto dengan penggemarnya

Lanny Kusuma diperbarui 17 Okt 2018, 19:24 WIB

Fimela.com, Jakarta Meghan Markle dan Pangeran Harry tengah menjalani rangkaian tur selama 16 hari. Pada hari Selasa (16/10/2018) saat tiba di Sydney Opera House, Australia, kehadiran pasangan ini pun disambut meriah oleh para penggemarnya.

Melansir laman E!News, saat menyapa para penggemarnya Pangeran Harry berhenti dan bicara dengan seorang gadis muda yang mengenakan pakaian putih bertuliskan 'Girls Can Do Anything'.

Duke of Sussex pun kemudian memuji pilihan baju gadis tersebut dan memanggil Meghan Markle, yang berada di dekatnya. "Aku suka bajumu!" tukas Meghan yang langsung tahu maksud sang suami saat memanggilnya.

Tak lama setelah itu, Pangeran Harry pun mengatakan bahwa dirinya ingin mengambil foto gadis tersebut bersama Meghan Markle, "Bolehkan saya mengambil foto kalian berdua?" ucap sang Pangeran.

What's On Fimela
2 dari 2 halaman

Mirip Meghan Markle kecil

Foto kecil Meghan Markle. (Foto: Dailymail)

Bukan tanpa alasan, Pangeran Harry melihat gadis itu dan memanggil istrinya karena merasa melihat sosok Meghan di masa lalu. Hal itu pun disadari oleh Meghan dan ibu dari gadis tersebut.

"Kami merasa dia terlihat sedikit mirip denganmu saat masih belia," tutur sang ibu kepada Meghan. "Aku baru saja mengatakan hal yang sama!" balasnya.