5 teknik membentuk alis yang penting untuk dikuasai

Annissa Wulan diperbarui 17 Okt 2018, 17:30 WIB

Fimela.com, Jakarta Alis dapat membingkai seluruh wajah dengan baik, sehingga mengetahui perawatan yang tepat juga penting. Sayangnya, membentuk alis bukan sesuatu yang mudah untuk dilakukan.

Dilansir dari purewow.com, berikut ini adalah beberapa teknik membentuk alis yang penting untuk dikuasai. Penasaran?

1. Trim

Untuk melakukan trim alis, sisirlah alis dengan sikat yanng bersih dan potong ujung rambut terpanjang saja. Cabut rambut yang jatuh di luar lengkungan alami agar terlihat bersih.

2. Groom

Setelah melakukan trim, bentuk alami alis akan terlihat lebih baik. Jika bentuk dan lengkungan alis sudah pas, sapukan gel bening dengan sikat untuk mengatur rambut-rambut di tempatnya.

 

2 dari 2 halaman

Mengisi alis

Simak di sini beberapa teknik membentuk alis yang penting untuk dikuasai, penasaran? Sumber foto: Unsplash/Carol Oliver.

3. Mengisi alis dengan pensil

Menutupi beberapa area yang botak bisa dilakukan dengan pensil alis, karena ini merupakan cara yang paling presisi. Jika rambut alis berwarna cokelat, carilah produk dengan warna dua tingkat lebih terang, lalu isi celah yang ada dengan garis-garis pendek, meniru rambut yang ada di sana.

4. Mengisi alis dengan bubuk

Jika yang perlu diisi adalah lengkungan alis, maka bubuk atau bedak adalah pilihan terabik. Sebelumnya, basahi cotton bud dan aplikasikan di sepanjang alis, sehingga pigmennya melekat dengan lebih baik.

Sebagian besar bubuk alis ditawarkan dalam dua warna. Gunakan warna yang lebih terang di sudut alis bagian dalam dan warna yang lebih gelap di bagian lengkungan dan ujung.

5. Cara mendapatkan tampilan alis yang natural

Terlepas dari produk yang digunakan, selalu sapukan dengan sikat yang bersih untuk menghilangkan sisa pigmen dan mengatur semua rambut di tempatnya.