Cegah penuaan dini pada rambut dengan 3 cara ini

fitriandiani diperbarui 15 Okt 2018, 20:00 WIB

Fimela.com, Jakarta Saat menyebut penuaan dini, mungkin fokus kita akan langsung ke kulit wajah. Yang sering terlupa atau bahkan jarang diketahui adalah bahwa rambut juga bisa mengalami penuaan dini!

Sama halnya seperti kulit yang bisa mengalami perubahan tekstur, jenis, bahkan tampilannya seiring bertambah usia, begitu pula yang terjadi pada rambut. Bagaimana rambut diperlakukan sehari-hari akan berpengaruh pada kualitasnya. Tanpa perawatan dan penjagaan yang intens, rambut akan menua lebih cepat.

Hal-hal yang perlu diperhatikan jika ingin rambut terjaga dari penuaan dini, antara lain:

1. Update sampo dan conditioner

Sampo dan conditioner yang digunakan tak akan cocok selamanya. Akan ada saatnya kondisi rambut berubah dan sampo serta conditioner yang biasa digunakan tak lagi relevan dengan kebutuhan. Untuk itu, selalu peka terhadap kondisi rambut dan jangan ragu untuk berganti sampo serta conditioner.

What's On Fimela
2 dari 2 halaman

2. Fokus pada kilau rambut

Ilustrasi rambut (dok. Pexels.com/Putu Elmira)

Kilau rambut alami adalah ciri rambut sehat, terlepas dari apapun warnanya. Jadikan itu tolak ukur kesehatan rambut dan carilah produk rambut yang bisa memberimu kilau itu.

3. Ciptakan volume

Kehilangan volume adalah masalah yang umum dihadapi banyak orang, apalagi yang berambut tipis. Membuat potongan berlayer bisa jadi solusi untuk membuatnya tampak lebih bervolume. Selain itu, pikirkan juga untuk menggunakan produk rambut yang berfungsi menambah volume. Pilih yang berkualitas dan berbahan alami agar tidak merusak kutikula.