Fimela.com, Jakarta Priyanka Chopra diketahui memiliki hubungan kedekatan sebagai sahabat dengan Meghan Markle. Meski terpisah oleh jarak, bukan berarti persahabatan mereka tidak bisa terjalin.
Sebagai sepasang sahabat, baik Priyanka Chopra maupun Meghan Markle saling memberikan pengaruh satu sama lain. Termasuk soal gaya berpakaian.
Priyanka Chopra mengenakan sebuah rok pensil berbahan kulit berwarna merah terang ketika keluar dari apartemennya. Rok kulit ini ia padukan dengan blouse silk berwarna senada dari Akris.
Untuk melengkapi penampilannya, Priyanka Chopra mengenakan lipstik merah yang begitu sempurna. Ditambah dengan tas kecil berwarna senada dari Stalvey. Penampilan Priyanka Chopra seperti perempuan super sibuk namun tetap kasual.
Rok kulit hijau ala Meghan Markle
Rupanya, gaya kasual Priyanka Chopra terinspirasi dari sahabatnya Meghan Markle. Beberapa waktu lalu, Meghan Markle juga mengenakan rok pensil berwarna hijau zaitun dari Hugo Boss yang dipadukan blouse silk berwarna senada.
Melengkapi penampilannya, Meghan Markle menjinjing sebuah tas kecil dari Gabriela Hearts berwarna senada. Riasan yang dipilih Meghan Markle tetap bernuansa nude. Seperti riasannya sehari-hari.
Bedanya, Meghan Markle memilih untuk menata rambutnya secara up do yang rendah dengan rambut yang disisakan di bagian depan. Sementara, Priyanka Chopra memilih menggerai rambut panjang lurusnya.
Gaya Priyanka Chopra maupun Meghan Markle bisa diterapkan untuk beberapa acara semi formal atau sebuah pertemuan. Tetap terlihat sopan meski mengenakan busana kasual. Bagaimana menurut Sahabat Fimela?