Fimela.com, Jakarta Rumah tangga Yasmine Wildblood dengan Abi Yapto sudah dikaruniai satu buah hati yang diberi nama Seraphina Rose. Anak yang berjenis kelamin wanita saat ini dikatakan akan menginjak usia dua tahun.
Ditemui saat menghadiri sebuah acara di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Rabu (3/10/2018) malam, wanita kelahiran London, Inggris itu pun menuturkan mengenai perkembangan si buah hati. Menurutnya Seraphina Rose kini sudah memperlihatkan perkembangan yang baik bagi anak.
"Dua tahun ini berjalan dengan cepat sekali dan di umur dua tahun ini sudah lincah banget dan cerewet banget. Sudah benar-benar ngikutin aku ngomong apa. Banyak banget kosakata dia yang baru aku dengar, gayanya tua banget deh pokoknya," ujar Yasmine Wildblood.
Lebih lanjut, wanita 25 tahun itu menceritakan pertumbuhan Seraphina Rose yang mulai aktif membuatnya senang. Bahkan sang buah hati menurut Yasmine kini sudah bisa mengatakan hal yang sesuai dengan perasaannya kala itu
"Sekarang sudah susah mau difoto atau syuting. Sudah bisa, 'no photo, no shooting'. Jadi kadang-kadang harus tergantung mood dia," terang Yasmine Wildblood.
Yasmine Wildblood ingin menambah anak
Disinggung soal menambah momongan, Yasmine pun menjawab lugas. Ia tak memungkiri jika tengah merencanakan anak kedua bersama sang suami. Meski begitu hal tersebut baru akan bisa direalisasikan paling cepat tahun 2019.
"Mau (tambah anak) tapi nanti aja, tahun depan deh. Ini (Seraphina) masih ASI juga. Jadi tunggu beres dulu deh, mau jalan-jalan dulu, mau puas-puasin dulu," pungkas Yasmine Wildblood.