Happy Salma Luncurkan Film Pendek Sekar Tepat di Hari Batik Nasional

Rizky Mulyani diperbarui 02 Okt 2018, 22:38 WIB
Film pendek Sekar diproduseri oleh Happy Salma dan dibintangi oleh aktris senior Christine Hakim serta artis muda yang bernama Sekar Sari. Film ini pastinya mengisahkan soal batik yang dikagumi oleh gadis buta bernama Sekar. (Bambang E.Ros/Bintang.com)
Sekar mencintai batik buatan sang ibu, meski ia tak melihat namun tetap dapat merasakan betapa berartinya batik tersebut. Hal ini terlihat pada Pemutaran perdana film Sekar pada senin (1/10/18) di Auditorium Galeri Indonesia Kaya, Grand Indonesia. (Bambang E.Ros/Bintang.com)
Happy menceritakan soal awal mula dirinya menggarap film Sekar tersebut. Diakuinya, pertama kali ia ingin membuat film pendamping untuk sebuah produk perhiasan. (Bambang E.Ros/Bintang.com)
"Jadi memang awalnya waktu itu punya ide, saya ada brand Tulola, jadi ambil motif dari batik Kudus jadi perhiasan. Saya membayangkan bagaimana orang bisa merasakan batik itu adalah sebuah proses kehidupan," tutur Happy. (Bambang E.Ros/Bintang.com)
Film Sekar yang ditulis dan disutradarai oleh Kamila Andini, diproduseri oleh Happy Salma dan Ifa Isfansyah ini sebagai persembahan Bakti Budaya Djarum Foundation bersama Titimangsa Foundation dan FourColours Films untuk Indonesia. (Bambang E.Ros/Bintang.com)
"Ini persembahan kami buat Indonesia. Ini rangkaian untuk melestarikan batik Indonesia," sambung Renitasari Adrian, selaku program director Bakti Budaya Djarum Foundation. (Bambang E.Ros/Bintang.com)
Film Sekar yang berdurasi selama delapan menit ini telah rilis di akun Youtube Indonesia Kaya tepat pada Hari Batik Nasional pada 2 Oktober 2018. (Bambang E.Ros/Bintang.com)

Tag Terkait