Fimela.com, Jakarta Tak peduli seberapa sehatnya sebuah hubungan, pasti ada masanya para pasangan menghadapi sebuah konflik karena perbedaan pendapat. Bagaimana cara pasangan tersebut menangani perbedaan pendapat dan konflik ini akan berbicara banyak tentang hubunganmu.
Selain itu, topik yang menjadi konflik dalam hubunganmu juga merepresentasikan sejauh mana kalian bisa maju bersama. "Memiliki konflik tidak berarti sebuah hubungan tidak solid, tidak sehat, atau tidak akan bertahan lama," kata Kayla Lords, seorang penulis dan sex expert, dikutip dari Bustle. Yang penting adalah tentang bagaimana konflik itu terbentuk dan bagaimana itu teratasi, lanjutnya.
Kamu dan pasangan mungkin tidak bisa menyelesaikan semua konflik yang kalian punya. Tapi mengekspresikan pendapat, meski berbeda, dan mendengarkan satu sama lain itu akan membuat hubunganmu tumbuh.
Jadi, jika kamu belum yakin kalau pasanganmu saat ini adalah orang yang tepat untuk jadi pasangan hidupmu sampai nanti, mungkin kamu bisa lihat dari bagaimana cara kalian berkonflik sampai tuntas, dan apa yang menjadi topik konflik antara kalian. Misalnya saja seperti yang disebutkan di bawah ini.
What's On Fimela
powered by
1. Masalah finansial
Masalah keuangna memang memusingkan, tapi sungguh ini topik yang sehat untuk dibahas bersama pasanganmu. "Pasangan yang sehat akan mencoba untuk memahami bagaimana keuangan mereka dan menemukan strategi keuangan untuk menemukan manajemen keuangan yang tepat untuk kedua belah pihak," psychologist and dating coach Dr. Christine Carpenter mengutarakan pendapatnya, sebagaimana dilansir Fimela dari situs Bustle.
Banyak yang berpikir kalau perdebatan tentang uang dengan pasangan akan berujung pada pertengkaran. Tapi, lagi-lagi ini adalah tentang bagaimana kalian berdiskusi dan mencari solusi.
2. Tentang pernikahan atau pertunangan
Jika masih ada keraguan tentang ke mana arah hubungan itu, kemungkinan kamu memang belum siap buat menuju pernikahan atau pertunangan. Namun jika kedua belah pihak mendiskusikannya, bahkan sampai berdebat, artinya hubungan itu punya peluang untuk maju.
3. Bertengkar karena pengin menghabiskan waktu bersama lebih banyak
Para pasangan pasti punya jadwal yang berbeda harapan yang berbeda mengenai sebanyak apa waktu yang bisa dihabiskan bersama. "Jenis pertengkaran yang seperti ini bisa jadi pertanda harapan ketika salah satunya menuntut yang lain untuk punya waktu lebih banyak di rumah," kata Caleb Backe, health and wellness coach, dikutip dari Bustle.