Fimela.com, Jakarta Sebagai pelakon dunia hiburan, aktivitas nan menggunung setiap harinya hampir pasti dilakoni Olla Ramlan. Karenanya, di antara banyak tuntutan, juga tanggung jawab, stres sangat mungkin menghampiri ibu 3 anak tersebut.
Mengatasi stres agar tak berdampak panjang pada kondisi psikis, Olla ternyata memiliki trik tersendiri. Disebutkan perempuan 38 tahun tersebut, dirinya sangat mungkin menghalau stres dengan berbelanja.
"Aku harus shopping, kayaknya semua perempuan ya," tuturnya seperti dikutip dari grid.id, Senin (24/9). Pilihan ini dijatuhkan Olla, lantaran dianggap paling instan dalam mengatasi stres yang melanda.
Hal ini dilakukan karena menurut perempuan kelahiran Banjarmasin, Kalimantan Selatan, ini ibadah bukan lah termasuk pelarian. "Karena pelarian aku apalagi? Kalau misalkan beribadah kan itu pasti ya. Pokoknya yang paling gampang buat semua orang itu shopping," jelas Olla.
Kendati demikian, berbelanja di sini, ditegaskan Olla Ramlan, tak harus membeli barang-barang branded dengan harga selangit. Penghilang stres bagi istri dari Muhammad Aufar Hutapea itu cukup membeli barang sederhana seperti sampo.
Beli Sampo Sudah Cukup
Mengaku mengatasi stres dengan shopping, Olla Ramlan menjelaskan, barang yang dibeli tak harus mahal. Ia menyebut, membeli sampo saja sudah membuatnya senang. "Shopping nggak harus barang branded. Shopping di supermarket beli sampo saja sudah senang," ucapnya.
Karenanya, bila Olla sudah stres, teman-temannya pun sudah hafal dan langsung meledek. "Jadi kata teman-teman aku kalo misalkan aku lagi stres mereka sudah tahu nih, 'La, kenapa? Lagi stres? Beli sampo sana'. Karena mereka sudah tahu. Ya intinya aku harus beli sesuatu," pungkasnya.