Bisnis stabil, Laudya Cynthia Bella ucapkan syukur

Komarudin Komar diperbarui 19 Sep 2018, 19:24 WIB

Fimela.com, Jakarta Di tengah aktivitasnya yang padat dalam dunia akting, kesibukan Laudya Cynthia Bella kian bertambah. Belakangan ini, nama Bella menambah daftar artis yang juga jadi pebisnis. Bisnis jadi pilihan yang paling banyak diminati artis untuk kehidupan mereka ke depan.

Bagi Bella, tak mudah untuk membuat bisnis yang sampai saat ini masih berjalan stabil. Namun, ia bersyukur Allah memberi kesempatan yang luar biasa untuk bisnis yang digelutinya, Bandung Makuta. Ia berharap apa yang ada saat ini bukan sementara, tapi bisa menjadi rezeki sampai anak cucu nanti.

Selain kegigihan, hal yang tampak dari perjalanan bisnis yang dijalani Bella adalah dukungan keluarga. Dukungan meereka jadi hal yang sangat penting dalam berbisnis.

Saat peluncuran kue barunya, Bella mengatakan kehadiran ayahnya jadi penguatnya dalam berbisnis. Begitu juga dengan dukungan sang suami, Engku Emran. Namun, Emran tak hadir saat peluncuran tersebut.

"Semoga lain kali suami bisa nemenin istrinya. I wish u here #rindusuami," harap Laudya Cynthia Bella.