Fimela.com, Jakarta Seperti yang telah dijanjikan, GOT7 hari ini (17/9) merilis EP comeback mereka berjudul 'Present: You'. EP tersebut mengandalkan Lullaby sebagai single andalan.
Sesuai judulnya Lullaby mengedepankan konsep seperti di alam mimpi. Efek-efek dan adegan bernuansa fantasi cukup kental dipersembahkan Bambam dkk.
Dari segi aransemen, Lullaby dikemas dalam alunan musik deep house. Suasana itu diperkuat dengan efek synthesizer di beberapa bagian lagu sehingga terasa futuristik.
Sementara itu di EP Presnt:You sendiri GOT7 menggarap 4 lagu lainnya. GOT7 menunjukkan sisi lain mereka di lagu Enough, I Will Protect You, No One Else serta I Am Me.
Gunakan 4 Bahasa
Mini album terbaru GOT7 ini dikemas dengan konsep yang berbeda. Mereka merilis lagu-lagunya dalam 4 bahasa yakni Korea, Inggris, Spanyol dan Mandarin.
Selain itu para personel juga merasa lebih bersemangat dengan lagu-lagu yang mereka tulis. JB, Yugyeom dan Jinyoung banyak terlibat dalam proses di balik lagu mereka.
Ingin Lebih Dekat
Perilisan album dalam 4 bahasa merupakan tantangan yang berhasil ditaklukkan GOT7. Tujuannya jelas, mereka ingin berinteraksi lebih jauh lagi terhadap para penggemar.
Popularitas GOT7 memang tak hanya tersebar di negara-negara Asia. Pecinta K-Pop di Amerika dan Eropa juga mulai banyak yang melirik kiprah grup binaan JYP Entertainment tersebut.