Fimela.com, Jakarta Wiro Sableng memang termasuk film Indonesia paling ditunggu di tahun ini. Sejak diumumkan pertama kali akan diproduksi di tahun lalu, film Wiro Sableng memang sudah mengundang rasa penasaran.
Bahkan, pada hari pertama penayangan, (30/8/2018), film besutan Angga Dwimas Sasongko ini sudah berhasil menjaring ratusan ribu penonton yaitu 187 ribu penonton dan mendapat banyak pujian. Setelah lebih dari sepekan pemutarannya sejak 30 Agustus lalu, Wiro Sableng ternyata sudah meraih satu juta penonton.
What's On Fimela
powered by
Seperti dilansir dari liputan6.com, tepat pada Jumat (7/9/2018) kemarin, film yang dibintagi Vino G. Bastian tersebut telah meraih angka 1 juta penonton.Kabar tersebut dikonfirmasi sendiri oleh produser Wiro Sableng, Sheila Timothy dari Lifelike Pictures. Sineas yang akrab disapa Lala ini mengumumkannya sendiri kepada publik melalui media sosial.
"Yuhuu! Terima kasih untuk lebih dari 1.000.000 penonton yang sudah menonton film Wiro Sableng. Yang belum yuk film #wirosableng sedang tayang di bioskop2 seluruh Indonesia #siapsableng #lifelikepictures #20thcenturyfox," tulis Lala melalui keterangan foto di akun Instagramnya.
Kabar ini tentunya mendapat sambutan hangat dari para warganet. Tak hanya ucapan selamat, beberapa juga mendoakan agar pencapaian Wiro Sableng bisa lebih besar lagi. Film Wiro Sableng merupakan adaptasi dari buku berjudul sama karya Bastian Tito.
Film yang banyak menampilkan aksi laga dan juga komedi tersebut dibintangi banyak artis papan atas. Selain Vino G Bastian, film Wiro Sableng juga dibintangi oleh Marsha Timothy, Sherina Munaf, Yayan Ruhian, Lukman Sardi, dan banyak pemain andal lainnya.