Fimela.com, Jakarta Zaskia Adya Mecca genap berusia 31 tahun pada 8 September 2018. Namun, ia memutuskan untu "kabur" dari Jakarta. Istri sutradara kondang, Hanung Bramantyo, itu punya alasan tersendiri mengapa ia meninggalkan Jakarta saat ulang tahunnya.
Ia mengatakan mau kabur dari pesta-pesta, perayaan, dan kehebohan ulang tahun. Usia 30 tahun, bagi Zaskia, sudah cukup dengan konsep "happy" birthday. Namun, itu tidak membuatnya happy.
Bagi perempuan yang bermain dalam film Sang Pencerah, ulang tahun berarti berrkurang jatah hidup di dunia. Tanggal lahir seharusnya jadi titik balik pengingat sudah berapa siap bekal untuk akhirat. Namun, di luar itu Zaskia bersyukur sekali atas apa yang sudah dilewati selama 31 tahun, baik ujian dan nikmat yang telah Allah berikan padanya.
What's On Fimela
powered by
"Semoga ke depannya saya bisa jadi manusia yang lebih baik lagi, hidup saya bisa banyak manfaatnya untuk orang lain dan tidak termasuk orang yang merugi. Aamiinn," tulis Zaskia.
Dalam unggahannya itu, Zaskia mengucapkan terima kasih atas semua doa yang disampaikan oleh teman-temannya dan warganet. Ia merasakan begitu banyak cinta yang disampaikan mereka pada dirinya.
"Alhamdulillah," kata Zaskia Adya Mecca.