Iko Uwais, Mantan Atlet yang Harumkan Indonesia Lewat Seni Peran

Dadan Eka Permana diperbarui 28 Agu 2018, 09:24 WIB

Fimela.com, Jakarta Bukan hanya prestasi dari atlet putra dan putri Indonesia yang sedang berjuang mengharumkan nama bangsa lewat ajang Asian Games 2018 membuat masyarakat Indonesia bangga. Namun ada pula seorang aktor yang dahulunya merupakan atlet patut untuk dibanggakan atas pencapaian yang diraihnya di luar arena. Ya, dia adalah Iko Uwais.

Olahraga pencak silat semakin dikenal di dunia. Bukan tak mungkin seni bela diri warisan leluhur ini bakal menjadi olah raga yang digemari masyarakat dunia seperti halnya Kungfu, Taekwondo dan Karate.

Bintang laga, Iko Uwais memamerkan gerakan pencak silat ketika menghadiri acara gala premier film Mile 22 di Los Angeles, Kamis (9/8). Iko Uwais tampil dalam balutan setelan jas abu-abu yang dipadukan dengan kaus warna gelap. (Jordan Strauss/Invision/AP)

Salah satu yang berjasa mengenalkan warisan budaya Indonesia itu ke mata dunia adalah Iko Uwais. Mantan atlet pencak silat yang bertransformasi menjadi aktor ini sukses mengenalkan pencak silat lewat industri film dunia yakni Hollywood. Capaian Iko tersebut, tentu menjadi kebanggaan bagi masyarakat Indonesia, terutama insan perfilmannya. Ia disebut-sebut bisa menjadi jembatan para aktor Indonesia untuk juga merasakan atmosfer film Hollywood yang memang menjadi dambaan bagi para aktor di seluruh dunia.

Bahkan bapak dua anak itu digadang-gadang bakal menjadi aktor laga sukses dunia mengikuti pendahulunya yang juga berasal dari Asia seperti Jackie Chan, Jet Li, dan Bruce Lee.

Karier Iko Uwais dimulai dari film Merantau besutan Gareth Evans. Kemudian dilanjut dengan film The Raid dan The Raid2: Berandal. Semenjak The Raid berhasil menembus pasar mancanegara, karier Iko semakin moncer di dunia akting.

Selain membintangi beberapa film nasional seperti Headshot, dan The Night Come for US, Iko Uwais juga tercatat ikut terlibat peran dalam film-film Internasional seperti Man of Taichi, Beyond Skyline, dan Star Wars: The Force Awakens. Yang terbaru adalah Mile 22.

2 dari 3 halaman

Selain Silat, Iko Uwais Kenalkan Bahasa Indonesia

Foto Preskon film Star Wars (Deki Prayoga/bintang.com)

Nama Iko Uwais kembali ramai diperbincangkan setelah film terbarunya Mile 22 tayang di bioskop. Tidak seperti film Hollywood yang dibintangi Iko Uwais sebelumnya, di film Mile 22, Iko Uwais bukan sekedar muncul tapi mendapat porsi peran yang cukup besar.

Ia yang beradu peran dengan Mark Wahlberg dan Lauren Cohan, bahkan menjadi kunci dari cerita film yang berkisah tentang misi sebuah tim operasi khusus pimpinan James Silva (Mark Wahlberg) dalam menyergap markas organisasi keamanan federal Rusia di Amerika Serikat.

Iko Uwais yang berperan sebagai Li Noor diceritakan sebagai agen yang memiliki kode rahasia untuk menghentikan ancaman besar. Dalam film tersebut, Iko Uwais berhasil memukau penonton dengan bela diri pencak silatnya.

Yang juga menarik dalam film Mile 22, selain mengenalkan silat, Iko juga mengenalkan bahasa Indonesia. Beberapa dialog dilakukan dalam bahasa Indonesia. Menurut pengakuan Ricky Siahaan, selaku manajer Iko, hal itu atas permintaan Peter Berg sendiri.

“Ini film pertama Iko di mana dia diberikan peran yang besar, di mana dia harus banyak berdialog. Jadi ini challege yang menyenangkan buat Iko. Apalagi ketika Iko disuruh berbahasa Indonesia, eh kayaknya ini cukup eksotis berbahasa Indonesia buat publik Amerika,” kata Ricky.

Iko Uwais sendiri mengaku senang karena bahasanya negaranya bisa dipakai di film internasional. Ia juga sempat memberikan pelajaran bagi Lauren Cohan untuk bisa berbasaha Indonesia. “Iko sempat memberikan pelajaran sedikit sama Lauren Cohan bagaimana mengucapkan bahasa Indonesia. Dan Lauren belajarnya cepat sekali penyerapannya,” papar Ricky lagi.

3 dari 3 halaman

Proyek Hollywood yang bakal Dibintangi Iko Uwais

Iko Uwais (Deki Prayoga/bintang.com)

Mile 22 rencanaya akan dibuat trilogi. Besar kemungkinan Iko Uwais yang berperan sebagai pemain kunci akan terus dilibatkan. Ricky Siahaan belum mengetahui kapan tepatnya proses syuting akan dilakukan. Ia juga belum mendapat naskahnya.

“Info terakhir yang kami dapatkan rencananya memang akan dibuat trilogi, ini memang hanya part 1 dan akhir ceritanya juga menunjukan ada sekuelnya,” kata Ricky Siahaan.

Saat ini, Iko sedang berada di Kanada untuk proyek serial tv Hollywood, Wu Assassins. Di Wu Assasins, Iko Uwais berperan sebagai Kai Jon seorang chef. Dalam serial action thriller yang menggabungkan elemen crime, drama, dan juga mitologi China, Iko Uwais selain berakting juga diberi kepercayaan untuk menjadi fight choreographer dan co executive produser.

Selain itu, Iko juga disebut-sebut bakal berperan dalam film Stuber yang diproduksi 20th Century Fox. Dalam film Stuber yang bergenre action-comedy itu, Iko bakal beradu akting bareng Kumail Nanjiani yang dikenal lewat film The Big Sick dan Dave Bautista yang dikenal sebagai Drax di franchise Guardians of the Galaxy dan Avengers: Infinity War.

Melansir Deadline, dalam Stuber, Bautista berperan sebagai detektif, sedangkan Nanjiani berperan sebagai pengemudi taksi online. Belum diketahui karakter apa yang akan diperankan Iko Uwais. Dalam situs IMDb, nama Iko belum tertera di daftar pemain. Hanya ada nama Bautista dan Nanjiani di sana.