Fimela.com, Jakarta Pesinetron Marshanda diketahui tengah menjalin hubungan dengan pengusaha muda bernama Erico Mihardja. Jalinan asmara mereka pun sudah beberapa kali ditunjukkan di akun sosial media masing-masing.
Salah satu yang menjadi sorotan adalah ketika Marshanda memberikan kejutan ulangtahun sang kekasih pada 5 Mei 2018 lalu. Momen tersebut pun sempat diabadikan dan diunggah Erico di akun instagramnya dengan caption yang romantis.
What's On Fimela
powered by
Hal serupa juga terjadi saat Marshanda merayakan ulangtahunnya pada 10 Agustus 2018 lalu. Di momen spesialnya, Marshanda mendapat ucapan dari sang kekasih dengan unggahan foto romantis mereka. Disamping itu, caption bertuliskan 'August 10th, 2018. Happy birthday sayangku' dari Erico pun dijawab oleh Marshanda dengan ucapan sayang.
Terkesan sudah go public di sosial media, nyatanya Marshanda masih enggan membahas lebih jauh tentang jalinan asmaranya itu pada awak media. Ditemui di kawasan BSD City, Tangerang Selatan, Jumat (24/8/2018) malam, mantan istri Ben Kasyafani itu memilih irit bicara.
"Belum mau bahas itu ah (soal asmara)," singkatnya.
Meski enggan membahas tentang sosok Erico Mihardja, nyatanya Chaca, sapaan akrabnya mengakui jika sang kekasih kerap menemaninya menjalani syuting striping. Sayangnya, saat menjadi salah satu pengisi acara di Malam Puncak HUT SCTV ke-28, Marshanda tak didampingi kekasihnya lantaran kesibukan masing-masing.
"Hari ini nggak datang. (Tapi) Kalau lagi kosong suka datang ke lokasi (syuting)," pungkas Marshanda.