Fimela.com, Jakarta Pembukaan Asian Asian Games berlangsung sangat meriah di Gelora Bung Karno pada Sabtu (18/8/2018). Berbagai artis Ibu Kota pun memeriahkan acara tersebut. Sayang Rizky Febian tak ikut hadir.
Rizky mengaku sempat ditawarkan panitia untuk mengisi acara pembukaan Asian Games 2018. Namun sayang karena dirinya sudah memiliki kegiatan lain, anak komedian Sule ini akhirnya tak bisa melakukannya.
What's On Fimela
powered by
Meski begitu, pria yang biasa disebut Iky ini tetap menghibur para penonton dengan bernyanyi di sebuah panggung Senayan pada Minggu (19/8/2018).
"Jadi kebetulan saya diberi kesempatan oleh Asian Games. Sebenarnya Iky dikasih dua kesempatan. Tapi karena schedule yang gak sinkron dan ada kegiatan yang gak bisa ikut opening ceremony. Terus Iky ditawarin dua dan Iky akhirnya dapet yang disini. Satu kebanggaan asian games di Indonesia karena jangka waktunya juga cukup lama jadi saya juga setidaknya sejarah bagi saya sendiri. Makanya pas ditawarin saya bener-bener mikirin konsepnya seperti apa," kata Rizky Febian.
Iky pun menyesal dirinya tak bisa ikut di Pembukaan Asian Games tersebut. Namun ia menjelaskan bahwa musisi yang hadir, adalah teman-temannya yang sangat bertalenta.
"Dibilang nyesel nggak lah. Saya juga bisa menyaksikan. Yang main di dalam ceremony juga teman-teman Iky. Musisi Indonesia yang bertalenta. Mungkin yang menyesal ke diri Iky ga bisa ikut serta dan menyemangati acara opening Asian Games ini. Tapi nonton dari awal," pungkas Rizky Febian.