Di Usia 35, Karier dan Bisnis Ruben Onsu Kian Melejit

Komarudin diperbarui 16 Agu 2018, 07:24 WIB

Fimela.com, Jakarta Ruben Onsu genap berusia 35 tahun, Rabu (15/8/2018). Sejumlah ucapan selamat ulang tahun diterima Ruben dari para sahabatnya. Mulai dari Ayu Ting ting, Dewi Perssik, Raffi Ahmad, dan lainnya.

"A Happy birthday smg sehat selalu, panjang umur, bahagia, tambah rezeki trs mnjdi lebih baik dalam segala hal y amin.......god bless u ❤️🎉🎁🎈🍻😘💃😁 met ulang tahun a yah @ruben_onsu," tulis Ayu Ting Ting dalam akun Instagram pribadinya.

"Selamat ulang tahun kakakku @ruben_onsu @sarwendah29 semoga Allah memberikan kebahagiaan utk ka ruben dan klrg dg umur yg panjang dan kesehatan, kesuksesan... amin... 🎂💐🎉🎊," kata Dewi Perssik.

"Happy Bday Jon !!!!!!! Sukses selalu dan Panjang umur yaaaaa 🙏," imbuh Raffi Ahmad.

Ucapan ketiga artis tersebut dilengkapi dengan foto saat bersama Ruben Onsu. Mereka merupakan sahabat-sahabat Ruben. 

2 dari 3 halaman

Karier

Ruben Onsu dan Sarwendah (Instagram/rubenonsu)

Di usianya yang ke-35 ini, kehadiran Ruben Onsu dijagat dunia hiburan di Tanah Air terbilang sedang berada di puncak karier. Waktu Ruben sangat padat dengan beragam aktivitas.

Hal itu karena saat ini Ruben tampil di sejumlah televisi. Hari-harinya lebih banyak beranjak dari satu stasiun televisi satu ke stasiun televisi lain. Tak jarang ia pulang hingga dini hari.

3 dari 3 halaman

Bisnis

Ruben Onsu dapat kejutan dari Sarwendah saat berulang tahun (Instagram/@ruben_onsu)

Kesibukan Ruben Onsu tak hanya dibagi untuk dunia hiburan, tapi juga untuk mengawasi bisnisnya. Saat ini Ruben memilik restoran waralaba yang tersebar di sejumlah daerah. Mulai dari Jakarta, Tangerang, Lampung, Bandung, dan lainnya.

Selain di daerah, Ruben Onsu juga membuka restoran waralabanya di luar negeri. Salah satunya Hongkong. Tentu keberhasilan tersebut karena kerja keras Ruben.