Agnez Mo Tunjukkan Kesuksesan Duetnya dengan Chris Brown

Nizar Zulmi diperbarui 15 Agu 2018, 18:08 WIB

Fimela.com, Jakarta Animo para penikmat musik terhadap kolaborasi Agnez Mo dan Chris Brown masih tinggi. Sejak dirilis 26 Juli kemarin, lagu tersebut masih menunjukkan progress signifikan.

Penggemar memang sudah lama mengantisipasi kolaborasi dua RnB artist ini. Ekspektasi itu pun terbayar dengan kerennya video lirik Overdose yang kini telah ditonton 2,2 juta kali di YouTube.

What's On Fimela
(Bambang E.Ros/Bintang.com)

Sementara itu respon positif juga diraih Agnez Mo dari platform digital lainnya. Baru-baru ini Agnez menunjukkan posisi lagu barunya di sejumlah chart musik,

Salah satu yang patut dibanggakan adalah Overdose menduduki posisi teratas di chart Spotify di Amerika Serikat. Lagu itu juga tercatum di beberapa kategori playlist seperti The Newness, New Release dan Pop of the Week.

2 dari 3 halaman

Viral di UK

Agnez Mo dan Chris Brown

Selain meraih peringkat teratas di Spotify US, Overdose juga jadi memuncaki 50 lagu viral di UK alias United Kingdom. Selain itu beberapa negara seperti Jerman dan Perancis juga berhasil ditaklukkan Agnez Mo.

Informasi tersebut direpost oleh Agnez Mo dari barisan penggemarnya yang kini bernama The Agnation. Dengan performance yang meyakinkan, kolaborasi tersebut bisa dibilang yang terpanas sejauh ini dari Agnez.

3 dari 3 halaman

Dirayakan Fans

Agnez Mo (Bambang E Ros/Bintang.com)

Prestasi Agnez Mo mendapat berbagai dukungan dan ucapan selamat dari fans. Mereka bangga dengan pencapaian Agnez yang sudah mempersiapkan karyanya dengan maksimal.

"Keren, congrats queen. Semoga MV-nya juga cepat dirilis yaaa," tulis salah satu fans di Instagram.